Faktanews.com (Politik) – Kabupaten Boalemo, Deklarasi Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden Rebulik Indonesia digelar di Kabupaten Boalemo. Bertempat di Jembatan Soeharto, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya Kabupaten Boalemo Rabu (14/3) bersama seluruh pengurus dan Pimpinan Anak Cabang (PAC) se Kabupaten Boalemo pun turut hadir.

Ketua DPC Partai Gerindra Baolemo Muhammad Amin kepada awak media mengatakan bahwa deklarasi tersebut dilaksanakan dalam rangka melanjutkan instruksi kepada seluruh kader se Indonesia untuk lahir bathin bergerak mensosialisasikan komitmen Prabowo Subianto untuk membawa Indonesia menjadi Negara kuat hingga kesejahteraan rakyat secara umumnya.
“ Pak Prabowo Subianto sudah menginstruksikan kepada seluruh kader untuk lahir bathin bergerak mensosialisasikan komitmen Prabowo Subianto untuk membawa Indonesia menjadi Negara yang kuat rakyat sejahtera. Sehingganya hari ini kami melakukan deklarasi pencalonan pak Prabowo sebagai Calon Presiden tahun 2019 nanti. “ Terang pria yang akrab disapa Amin ini.
Lebih lanjut Amin menambahkan bahwa hal ini telah disepakati oleh para ketua DPD se Indonesia. Dimana menurut Amin hal ini dikarenakan desakan – desakan serta kondisi bangsa dan Negara yang menginginkan perubahan.
“ Hal ini dikarenakan desakan dari seluruh masyarakat sebab kondisi situasi yang ingin perbaikan kedepan. Mengingat tidak ada solusi lain, maka hari ini kami kader Gerindra di Kabupaten Boalemo mencalonkan Pak Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden Republik Indonesia Tahun 2019. “ Tutup Amin. (FN02)