Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Dugaan Prostitusi dan Monopoli Di Rusunawa Hulawa, Ini Tanggapan DPRD Kabgor

×

Dugaan Prostitusi dan Monopoli Di Rusunawa Hulawa, Ini Tanggapan DPRD Kabgor

Sebarkan artikel ini
Foto : Istimewa

Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Gorontalo, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo Roman Nasaru angkat bicara terkait dengan adanya dugaan monopoli dan Prostitusi di Rusunawa Hulawa Kecamatan Telaga Kabupaten Gorontalo.

Ketika dimintai tanggapannya, Kepada Faktanews politisi Partai Nasdem itu mengatakan bahwa Pihaknya meminta Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo untuk menertibkan agar jangan sampai disalah gunakan. Kata Roman, Pihaknya mendukung dengan harapan tidak menjadi masalah dikemudian hari.

” Harus diselidiki dulu dan khusus penghuninya harus ditertibkan, jangan sampai disalahgunakan dan menimbulkan masalah dikemudian hari, ” Terang Roman.

Roman menambahkan bahwa ketika mendapatkan laporan tersebut, Pemerintah Daerah Harus segera menindaklanjuti, Sebab perkara tersebut ditakutkan akan menimbulkan reaksi negative dari masyarakat.

” Yah harus dikroscek, kalau misalnya ada laporan seperti itu harus ditindaklanjuti oleh Pemda agar jangan sampai terjadi main hakim sendiri (oleh masyarakat,red). Dan ketika masyarakat bertindak main hakim sendiri, itu akan menimpulkan dampak dikemudian hari, Apalagi informasi Rusun itu belum diserahkan secara resmi oleh Pemerintah Pusat. Jadi Penghuni disitu harus didata, jangan sampai penghuni disitu adalah orang-orang yang tidak berhak tinggal disitu,” Tambah Roman.

Apalagi Kata Roman, Kabupaten Gorontalo dewasa ini terlihat banyak masalah. Dirinya merasa perihatin karena setiap harinya hanya mengurusi banyak masalah.

” Apalagi sekarang, sedang heboh-hebohnya kasus yang terjadi di Kabupaten Gorontalo. Sehingga saya sebagai pimpinan DPRD merasa perihatin karena setiap hari terlihat hanya mengurusi masalah. Pikiran, waktu dan energy kita hanya habis untuk ngurusi masalah. jadi, sebelum masalah (baru,red) terjadi tentu harus diantisipasi dari awal. Jangan sampai nanti sudah terjadi masalah, terjadi tindakan main hakim sendiri baru kita bergerak itu bisa membuat kita kelabakan baru kita ribut. Jadi ketika mendapatkan informasi yah harus dicek baik dari Kepala Desanya, Kepolisian dan TNI harus mengantisipasi itu dan jangan sampai ada masalah,” Kata Roman.

Terakhir, Roman mengatakan bahwa dalam rangka menghadapi Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Gorontalo 2020 nanti, Seluruh pihak bersama – sama untuk menjaga daerah agar tetap kondusif termasuk hal – hal yang memicu masalah bisa diantisipasi.

” Menghadapi Pilkada ini, marilah kita bersama-sama bersatu baik dari Pemerintah Daerah, DPRD dan Aparat Keamanan untuk menjadikan Kabupaten Gorontalo ini tetap kondusif. Hal-hal yang memicu masalah agar diantisipasi sejak awal,” Tutup Roman. (fn02)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600