Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Kinerja Disnakertrans Pohuwato Dinilai Telah Menampar Wajah Bupati

×

Kinerja Disnakertrans Pohuwato Dinilai Telah Menampar Wajah Bupati

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com (Lintas DPRD) – Kabupaten Pohuwato, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) kembali mendapatkan sorotan dari berbagai pihak, pasalnya dengan adanya program bantuan rumah bagi masyarakat transmigrasi yang dikerjakan akhir tahun 2015 silam ini masih berpolemik.

Program Bantuan Transmigrasi (Bantras) yang seharusnya telah selesai ini masih tersimpan beberapa masalah, baik dari seleksi dan usulan penerima Bantuan Transmigrasi (Bantras), yang dinilai tidak dilakukan dengan jujur dan tepat sasaran, hal Ini semua terjadi karena masih ada oknum-oknum yang nakal dan adanya beberapa penerima yang dinilai tidak layak menerima bantuan transmigrasi tersebut.

Saat rapat dengar pendapat yang dilaksanakan oleh DPRD Kabupaten Pohuwato usai menerima massa aksi, Aleg Komisi II Johannes R. Sampe mengatakan bahwa sejauh ini dirinya sangat memberikan apresiasi kepada pihak Disnakertrans, akan tetapi kinerja yang yang kini diperlihatkan telah menyebabkan kesalahan yang sangat fatal dan secara langsung telah mempermalukan Daerah.

“Saya memberikan apresasi terhadap kinerja dari pada Disnakertrans dalam programnya tentang transmigrasi, akan tetapi kesalahan yang dilakukan dinas Nakertrans telah membuat malu dan ini sama saja telah menampar wajah pak bupati, sebab komitment yang dibangun oleh Pemerintah Daerah dan Pemerintah Pusat tidak lagi terwujud.”Jelas Johannes

Ditambahkannya lagi, “ Seharusnya dalam penempatan para Transmigran seharusnya 50 Penduduk Lokal dan 50 Penduduk dari luar daerah,namun hal itu tidak tidak sesuai dengan harapan yang ada, Saya berharap kepada dinas terkait untuk segera menyelesaikan persoalan ini sampai tuntas. Jangan cederai pemerintah daerah dengan kebijakan yang membuat masyarakat berselisih, perlihatkan kinerja yang baik serta tulus guna untuk kemajuan masyarakat dan daerah”, Tutup Johannes.(Jho)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600