Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Hukum & Kriminal

Pemuda Gorontalo Minta Pemerintah Sikapi Ormas Sebarkan Provokasi

×

Pemuda Gorontalo Minta Pemerintah Sikapi Ormas Sebarkan Provokasi

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com (Daerah) – Gorontalo,  Puluhan massa aksi dari Aliansi Pemuda Demokrasi meminta agar pemerintah menyikapi berbagai bentuk gerakan provokasi yang dilakukan oleh Organisasi Masyarakat (Ormas) atau kelompok masyarakat.

“Tujuan mereka sangat jelas, yaitu menciptakan kekisruhan dimasyarakat,” Adrian Lahay salah satu orator massa aksi, saat menggelar aksinya disimpang lima Kota Gorontalo.

Ia menjelaskan bahwa, ormas yang seharusnya menjadi wadah perkumpulan dan menyatukan berbagai kelompok masyarakat, namun pada kenyataanya justru menciptakan provokasi.

Penyebaran informasi bohong atau berita “hoax” yang dilakukan oleh kelompok tertentu, seharusnya dapat segera diungkap siapa pelakunya.

“Banyak ormas-ormas terlarang telah terbentuk hanya untuk mengajarkan propaganda politik adu domba, hal itu tentu hanya dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia,” urainya.

Mereka berharap lewat gerakan aksi jalanan ini, dapat mengingatkan kembali kepada masyarakat bahwa, segala bentuk informasi yang dihembuskan oleh oknum tertentu, apalagi berkaitan dengan politik, perlu diwaspadai. (FN01)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600