Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

PDAM Tirta Bulango, Pertentangan Antara Kebijakan dan Kepentingan

×

PDAM Tirta Bulango, Pertentangan Antara Kebijakan dan Kepentingan

Sebarkan artikel ini

Faktanews.comBone Bolango. Mundurnya Yusar Laya dari jabatan Direktur Perumda Tirta Bulango menuai kegeruhan di seantero Bonbol. Pasalnya, hingga dengan saat ini asumsi-asumsi liar mulai merebak bagai gravitasi air Bone tentang siapa yang dilindungi dan siapa yang melindungi.

Ditambah lagi dengan cepatnya Bupati Bone Bolango menyetujui dan menunjuk Asisten II/ sekaligus Plt. Sekda Bone Bolango Jusni Bolilio sebagai Pelaksana Tugas (PLT) Direktur.

Menurut pengakuan Jusni Bolilio bahwa Bupati Hamim Pou telah memberikan sebuah instruksi kepada dirinya untuk menyelesaikan permasalahan yang ada di Perumda Tirta Bulango, hingga menyiapkan pemilihan Direktur definitif. 

Mendengar pengakuan tersebut, salah satu Anggota DPRD Usman Hulopi menyatakan bahwa dirinya menolak untuk mengakui posisi Asisten II sebagai Plt. Direktur Perumda Bulango.

“Sekarang saya jelaskan PDAM ini seperti seorang istri yang dalam keadaan sakit ditinggalan oleh suami begitu saja tanpa menjawab kondisi istri dalam keadaan sakit. Kalau saya katakan jangan dulu wajibkan PLT, kita minta Direktur PDAM Pak Yusar untuk diklarifikasi dia sehatkan dulu perusahaan ini, 11 tahun malah ditinggalkan begitu saja, setelah meraih keuntungan yang paling banyak barang kali memperkaya diri mereka, tetapi Pemda mengambil solusi Pak Bupati menunjuk PLT,” ujar Pria uang kerap disapa Ayah Imbo tersebut

Usman Hasan Hulopi pun mengatakan bahwa dengan durasi waktu kepemimpinan, Yusar Laya seharusnya memberikan prestasi atas peningkatan pendapatan asli daerah.

“Sebagai kecintaan saya kepada Pak Asisten, yang saya takutkan ini akan jadi bom waktu untuk bapak dan ini saja untuk mempertanggung jawabkan 11 SK serta aset – aset lain yang digadaikan, para kontraktor yang menagih hutang dan mau diambil dari mana uangnya. Kalau ini solusi yang diambil Pemda Bone Bolango siapapun direkturnya bahwa perusaahan ini tetap bangkrut,” Jelasnya

Terakhir dirinya menyatakan bahwa saat ini Pemerintah Daerah terlalu memberikan kebijakan – kebijakan kepada orang yang selamanya merugikan daerah ini dan ini orang yang tidak baik untuk daerah.

“Pemda penentu kebijakan memberikan terlalu banyak kebijakan untangnya dan kalau saya wehh ini urusan kamu (Yusar.red) dan kalau tidak mau saya serahkan ke hukum selesai persoalan. Saya selaku Anggota Komisi I tidak setuju bahwa sudah di PLT kan Direktur, kita mintai klarifikasi dulu dan kita bikin pansus dan kalau dia tidak mampu selesaikan kita serahkan ke hukum,” tegas Usman.

Sementara itu Asisten II Sekda Bonebol yang juga sebagai Dewan Pengawas sekaligus PLT Direktur Perumda Tirta Bulango, Jusni Bolilio, menjelaskan bahwa dirinya sebenarnya merasa berat menerima tugas yang diberikan oleh Bupati sebagai PLT.

“Saya harus berterima kasih kepada Pak Aleg Usman. Kalau mau ditanya dari hati kecil saya, saya tidak mau pak, saya tidak mau karena memang saya sudah tau, yaitu lagi – lagi perintah seorang ASN ini sepanjang perintah seorang atasan harus dilakukan, sehingga itu saya lebih mempercepat proses rekrutmen supaya mungkin paling lama waktu dua bulan PDAM itu sudah ada Dirut yang definitif,” pungkasnya.

Penulis : Jhojo Rumampuk
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600