Faktanews.com – Parlemen Kota. Ketua DPRD Kota Gorontalo Hardi Sidiki turut menghadiri dan mengikuti kegiatan apel pencanangan yang dilaksanakan di lokasi Wisata Santorini Kelurahan Talumolo, Kecamatan Dumbo Raya.
Kegiatan Apel Pencanangan yang dirangkaikan dengan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Gorontalo Yang Ke-296 ini dimulai pada Pukul 06.15 WITA ini juga Dihadiri Oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di ruang Lingkup Pemerintahan Kota Gorontalo. Selain itu, Agenda ini Juga dimeriahkan dengan kegiatan Olahraga Bersama.
Saat diwawancarai sejumlah awak media, Ketua DPRD Kota Gorontalo. Hardi Sidiki menyampaikan bahwa agenda tersebut adalah momentum penting untuk Meningkatkan Spirit dan Sinergitas dalam Membangun Kota Gorontalo yang Lebih baik Dimasa depan.
“Apel pencanangan ini menjadi simbol semangat dan kebersamaan kita dalam membangun Kota Gorontalo yang lebih baik. Mari kita jadikan momen ini untuk memperkuat komitmen dan dedikasi kita dalam melayani masyarakat,” ungkap Hardi.
Selanjutnya, Hardi juga Mengajak Seluruh Elemen Masyarakat Kota Gorontalo untuk Ikut Berpartisipasi memeriahkan HUT ke-296 Kota Gorontalo.
“Saya mengajak seluruh masyarakat Kota Gorontalo untuk bersama-sama memeriahkan HUT ke-296 Kota Gorontalo ini dengan penuh sukacita dan semangat. Mari kita tunjukkan rasa cinta dan bangga kita terhadap kota ini dengan terus berkontribusi dalam pembangunannya,” Tutup Hardi.
Setelah Apel Pencanangan HUT ke-296 Kota Gorontalo selesai, Kegiatan ini diakhiri dengan Olahraga Bersama yang diikuti oleh Seluruh Peserta Apel. (Basid)