Fakta News – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, H. Moh. Rivai Bukusu, mengeluarkan imbauan kepada masyarakat untuk menjaga kondusifitas dan keamanan pada momen Natal dan Tahun Baru 2024, khususnya di Kota Gorontalo.
Rivai menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban mengingat bahwa Kota Gorontalo diprediksi akan menjadi pusat aktivitas yang ramai selama perayaan Natal dan menyambut tahun baru.
“Saat momen Natal dan Tahun Baru, kondisi Kota Gorontalo tentunya akan sangat ramai, sehingga satu hal penting yang perlu dijaga adalah keamanan dan ketertiban itu sendiri,” ungkap Rivai.
Beliau juga menambahkan bahwa tahun ini, momen Natal dan Tahun Baru bersamaan dengan suasana pemilu. Oleh karena itu, Rivai berharap masyarakat dapat bersama-sama menjaga agar Kota Gorontalo tetap aman.
“Karena di tahun ini disamping momen Natal dan Tahun Baru, masyarakat juga tengah berada pada suasana pemilu. Untuk itu, kita semua harus tetap menjaga agar kondisi Kota Gorontalo bisa tetap aman dan tertib,” tambahnya.
Rivai berpesan agar pada momen ini, masyarakat dapat meningkatkan rasa toleransi antar umat beragama dan bersatu untuk menjaga keamanan serta ketertiban di daerah.
“Agar situasi dapat tetap kondusif, selain para petugas keamanan, masyarakat juga perlu untuk menjaga suasana aman dan damai pada momen Natal dan Tahun Baru 2024,” pungkasnya.
Imbauan dari Wakil Ketua DPRD ini diharapkan dapat menjadi pijakan bagi masyarakat Kota Gorontalo untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama momen bersejarah ini.