Faktanews.com – Kabupaten Pohuwato. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Bumi Panua beri klarifikasi atas adanya dugaan pelanggaran kampanye yang dilakukan oleh salah satu Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pohuwato Idris Kadji yang juga saat ini telah menjadi Caleg dari Partai PKB.
Kepada Fakta News, Ketua Bawaslu Pohuwato Yolanda Harun mengatakan bahwa saat ini pihaknya tengah melakukan kajian atas dugaan pelanggaran tersebut.
“Saya sudah mendapatkan informasi tersebut dari Panwascam. Saat ini pihak kami tengah melakukan kajian dalam kasus dugaan pelanggaran kampanye itu.” Terang Yolanda
Yolanda pun menambahkan bahwa pihaknya akan segera mengumumkan apakah pelaksanaan reses pertama tahun ke -5 milik Wakil Ketua I DPRD Pohuwato yang juga Calon Legislatif dari Daerah Pemilihan I itu memenuhi unsur.
“Yang jelas kami akan menindaklanjuti laporan maupun temuan ketika memenuhi unsur pelanggaran dan terpenuhi syarat formil dan materil terhadap kegiatan reses yg di lakukan oleh anggota legislatif yang melaksanakan reses.” Tutup Yolanda
Sebelumnya,
baca : https://faktanews.com/2023/12/10/reses-idris-kadji-disoalkan-bawaslu-dinilai-diam-soal-adanya-atribut-dan-apk-partai/