Faktanews.com – Parlemen Kota. Kekhawatiran akan terjadinya longsor yang diakibatkan oleh tergerusnya tanah di wilayah Kelurahan Buliide Kecamatan kota Barat, Sejumlah anggota DPRD kota Gorontalo melakukan peninjauan langsung dilapangan.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh salah satu anggota DPRD dari Partai Demokrat saat pelaksanaan reses masa sidang pertama tahun 2023 untuk wilayah Daerah Pemilihan (Dapil) II Kecamatan Kota Barat dan Dungingi.
Kepada sejumlah awak media Erman Latjengke menyampaikan bahwa ada sekitar 7 hingga 8 rumah warga yang berada didekat tebing curam sepanjang 3 meter terancam akan roboh dikarenakan kondisi tanah yang sudah terkikis.
“ Saya dan teman-teman yang ada di Dapil Kota Barat dan Dungungi sudah mengunjungi lokasi tersebut, kami melihat ada 2 rumah yang didepannya terlalu dekat dengan tebing itu, kemudian ada sekitar 6 rumah yang memang sudah sangat dekat dengan tebing tersebut.” Ungkap Erman
Mengantisipasi hal tersebut, DPRD Kota Gorontalo menggandeng Dinas PU untuk sama-sama melihat dan telah melakukan pengukuran wilayah tebing yang ada dibKelurahan Buliide.
“ Sehingga dikhawatirkan akan terjadi longsor dan rumah-rumah warga tersebut akan hancur. Solusinya kemarin, kami sudah menghubungi Dinas PU dan sama-sama ke lokasi untuk meninjau apalah layak atau tidak dibuatkan penahan tebing.” Jelas Erman
Erman pun menambahkan bahwa pihaknya akan menunggu hasil perhitungan dari Dinas PU dan kemungkinan besar akan diprioritaskan pada APBD Tahun 2024 mendatang.
“ Dan dari Dinas PU sudah melakukan pengukuran, dan kita tinggal menunggu hasil perhitungan baik biaya, apakah bisa dengan keuangan Daerah dan kita akan menganggarkannya di Tahun 2024 mendatang. Karena kebetulan, sekarang masih dalam pembahasan APBD Tahun 2024. Jadi kita akan tanya ke Dinas PU untuk program itu membutuhkan anggaran berapa dan kita akan sepakati bersama.” Imbuhnya
Terakhir Kata Erman, dirinya menyatakan bahwa Persoalan persoalan seperti itu harus menjadi perhatian utama pemerintah kota Gorontalo. Sehingga ke depan pemerintah tidak akan lagi dipusingkan oleh persoalan yang bersifat Urgent.
“ Saya berharap untuk hal-hal tersebut ditangani diawal dan jangan sampai terjadi bencana dahulu dan kita akan kalang kabut mengatasinya. Sebelum terjadi bencana, kita harus antisipasi.” Tutup Erman (Nov)