Faktanews.com – Kota Gorontalo. Wali Kota Gorontalo Marten Taha mengucapkan selamat kepada Ir. Ismail Pakaya yang telah dilantik sebagai Penjabat Gubernur (Penjagub) Gorontalo tahun 2023-2024 oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian di Gedung Sasana Bhakti Praja, Jakarta, Jum’at (12/05/2023).
“Selamat kepada pak Ismail Pakaya yang telah dilantik oleh pak Mendagri sebagai Penjagub Gorontalo,” ucap Marten ketika diwawancarai.
Walikota Gorontalo dua periode ini, mengaku optimis kepada penjabat gubernur Ismail Pakaya, yang dapat mampu menjalankan tugas dan tanggung jawab yang diberikan oleh Mendagri.
“Beliau pernah menjabat sebagai pimpinan di beberapa OPD di Kabupaten Gorontalo. Kalau saya tidak salah, Pak Ismail pernah menjadi kepala badan penanggulangan bencana. Sehingga, beliau bukanlah orang asing bagi warga Gorontalo,” kata Marten.
Kendati demikian, kata Marten, tugas yang diemban oleh Ismail tidaklah mudah harus ditopang dengan dukungan dari seluruh masyarakat gorontalo. Pasalnya, selain akan menjalankan program-program, Ismail Pakaya juga dituntut untuk menyukseskan Pemilu 2024.
“Kita semua wajib untuk mendukung Pak Ismail dalam menjalankan tugas-tugasnya sebagai penjagub. Utamanya, pemerintah kabupaten dan kota,” ujar Marten.
Marten juga tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih kepada mantan Penjagub Gorontalo, Hamka Hendra Noer. Bagi Marten, Hamka telah bekerja keras untuk memajukan provinsi Gorontalo. (Adv)