Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Perawat, Sutriyani Lumula Mengapresiasi PPNI dan PPA Boalemo

×

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Perawat, Sutriyani Lumula Mengapresiasi PPNI dan PPA Boalemo

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Boalemo – Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Boalemo mengapresiasi seminar nasional bagi perawat di Boalemo yang diselenggarakan langsung oleh PPNI (Persatuan Perawat Nasional Indonesia) dan PPA Institut Boalemo, pada Sabtu (4/3/2023).

” Apresiasi tertinggi kepada PPNI dan PPA yang telah memberikan seminar peningkatan kualitas pelayanan perawat se Kabupaten Boalemo bagi masyarakat yang sesuai dengan etika profesi sebagai tenaga kesehatan,” Ungkap Sutri.

Dengan tema ‘Bahagia Merawat, Merawat Bahagia’ itu, Sutri meminta kepada seluruh perawat agar dapat memberikan pelayanan kesehatan yang prima kepada masyarakat Boalemo.

Selain itu, Sutri juga berharap perawat bisa menjaga etika profesi perawat sebagai tenaga kesehatan di lingkungan pemerintah Kabupaten Boalemo.

Dirinya juga meminta para perawat untuk mendukung transformasi layanan prima yang menjadi salah satu 6 pilar transformasi layanan kesehatan yang menjadi program utama Kementerian Kesehatan.

Penulis: Fadli
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600