Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Politik

Setelah Dinyatakan Lolos Oleh KPU RI, Partai Bulan Bintang Siap Tancap Gas!

×

Setelah Dinyatakan Lolos Oleh KPU RI, Partai Bulan Bintang Siap Tancap Gas!

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com – Gorotanlo, Setelah dinyatakan lolos oleh Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) , 17 partai politik (PARPOL) kini telah mempersiapkan diri untuk memeriahkan pesta demokrasi di tahun 2024 mendatang.

Partai Bulan Bintang Provinsi Gorontalo salah satunya partai yang telah siap tancap Gas, setelah melakukan rapat internal bersama DPW dan DPC Kabupaten/Kota.

Herman Muhidin ketua badan pemenangan pemilu (Bapilu) partai bulan bintang Provinsi Gorontalo mengatakan dalam waktu dekat ini, mereka akan melakukan penguatan politik serta memaksimal peran pimpinan anak cabang (PAC).

” Kita akan membuat tim work (Kerja) sehingga semua bisa bekerja tanpa melihat jabatan di struktur organisasi politik PBB Provinsi Gorontalo ,” Ucap Herman. Usai rapat internal bersama DPW, DPC dan PAC. di Kantor partai PBB Provinsi Gorontalo, Senin, 19/12/12

Adapun Kata Herman yang hadir pada rapat malam hari ini hasilnya adalah dirinya akan melakukan pembobotan-pembobotan kepada kader-kader PBB di setiap dapil Kabupaten/Kota.

” Kita akan melakukan perubahan di setiap profit pengurus, dengan hastag “Saya Memilih PBB Nomor urut 13” sehingga bisa muncul di setiap pelosok-pelosok serambi madinah Gorontalo, “Kata Herman.

Lanjut Herman, untuk target kursi di DPRD Provinsi Gorontalo maupun di Kabupaten/Kota, nantinya PBB akan menargetkan satu Kursi dan juga ada yang satu fraksi .

” PBB Provinsi Gorontalo sendiri, sudah mulai sekarang telah membuka peluang bagi siapa saja yang ingin mendaftarkan diri, dengan Kriteria Calonnya adalah memiliki Kapabilitas, Integritas, dan Intelektual serta memiliki basis massa yang jelas,” Ungkap Herman.

” PBB sendiri sudah memiliki strategi sendiri untuk menghadapi pemilihan umum pada tahun 2024 nanti, Salah satunya kita sudah membuka pendaftaran calon legislatif dari bukan november dan sudah banyak yang mendaftar, ” terangnya.

Herman juga berharap masyarakat dapat mengikuti akun resmi Partai Bulan Bintang Gorontalo di facebook, instagram dan twitter dan juga tiktok.

” Karena dengan teknologi begitu canggih sekarang ini, kita bisa melakukan sosialisasi di media sosial, sehingganya dapat selalu terlihat. sebab, dengan seringnya dilihat pada media sosial, maka dapat berpengaruh secara psikologis bagi para pemilih,” Harapnya.

Penulis : Fai
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600