Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Maju dengan Konsep “Desa Inovasi”, Husain Lasurulah Pilih Potensi Lokal Untuk Masyarakat Sejahtera

×

Maju dengan Konsep “Desa Inovasi”, Husain Lasurulah Pilih Potensi Lokal Untuk Masyarakat Sejahtera

Sebarkan artikel ini

Faktanews.comKabupaten Pohuwato. Bercita-cita untuk menciptakan Desa Maju dan Modern saat ini bukan mimpi belaka, Dimana pengembangan “Desa Inovasi” sudah menjadi kesempatan setiap Desa untuk lebih maju, Mandiri dan Sejahtera.

Demi mewujudkan hal tersebut, Husain Lasurulah bertekad untuk maju menjadi Calon Kepala Desa Marisa Selatan dengan visi dalam penataan tata kelola permerintahan desa yangbersih,  jujur, inovatif, transparan, dan akuntabel demi terwujudnya desa marisa selatan yang Adil maju, sejahtera.

Tak dapat dipungkiri, pasca Pandemi COVID 19. Banyak Pemerintahan Desa berlomba-lomba memperbaiki tatanan ekonomi serta pembangun yang 2 tahun belakangan ini tertunda karena sebuah refukusing anggaran.

Sehingganya, Pria kelahiran Marisa Selatan yang begitu paham bahwa tugas dari Putra Perdesaan adalah memajukan Desanya ini memilih untuk mengabdikan dirinya untuk menjadi pelayan bagi Masyarakat.

Bahkan dengan tegas pria dengan nama sapaan Eros ini mengatakan bahwa dalam menjalani tugas adalah suatu kepercayaan, dan kepercayaan itu dalah suatu keharusan, oleh sebab itu kepercayaan yang diberikan harus dijaga dan harus dijalani.

Pada prinsipnya sosok yang mengedepankan Akhlak dan Moral selalu memegang prinsip bahwa setiap kepercayaan yang diberikan itu ada campur tangan Tuhan, apabila kita mampu menjalaninya yang akan kita dapatkan adalah ketenangan lahir dan bathin diluar kepuasan setelah amanah itu,ungkap pria yang juga pernah menjabat sebagai Kepala Dusun di Desa Marisa Selatan.

Tentang menjalani kehidupannya, sosok Husain Lasurulah selalu berfikir kedepan. Tentunya kita semua harus merencanakannya dengan matang, karena disitulah dasar semua umat manusia bersandar, untuk menjalankan kehidupan ini semua sudah digariskan tinggal kita yang menjalani dan tergantung kita sendiri mau dibawah kemana arah kehidupan yang akan kita jalani.

Sebagai Desa yang berada dekat dengan Pusat Ibu Kota Pohuwato ini, memilih 3 Misi untuk bagaimana mewujudkan Desa Marisa Selatan agar lebih maju dan modern.

Dimana Husain Lasurulah memilih bagaimana mengoptimalkan pelayanan pada masyarakat, meningkatkan pendapatan desa melalui pengembangan Bumdes serta menggali potensi desa serta meningkatkan UMKM produktif yang dimiliki perorangan untuk menambah pendatapan Masyarakat desa Marisa Selatan.

Sehingganya, dengan mengikuti konsep program Desa Inovasi, Husain Lasurulah memilih program pertamanya untuk memberdayakan masyarakat desa dan bagaimana memanfaatkan potensi lokal melalui pemanfaatan Iptek untuk menciptakan masyarakat desa yang lebih sejahtera.

Dimana dalam pelaksanaan program pertamanya untuk Desa Marisa Selatan ini tentu akan melibatkan semua kalangan dari unsur ABGC (Academician, Business, Government, and Community).

Ditambah lagi dengan konsep Pengembangan UMKM Pedesaan dengan harapan menjadi sebuah wujud eksistensi masyarakat guna menghadapi pasar global. 

Sehingga bisa dipastikan bahwa untuk memajukan Desa Marisa Selatan, seorang pemimpin harus membangun ekonomi pedesaan melalui pentingnya Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam perekonomian.

Agar Pemerintah Desa dapat memberikan kesempatan kerja, pemerataan pendapatan, dan pengentasan kemiskinan masyarakat.

Penulis : Jhojo Rumampuk
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600