Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Boalemo, Prestasi Resvin Pakaya memang patut diacungi jempol. Tak tanggung-tanggung, seringkali ia mendapatkan predikat juara I pada setiap kejuaraan catur dan telah mampu menorehkan prestasi yang cukup membanggakan sebagai seorang pecatur baik ditingkat Kabupaten bahkan diluar dari bumi Boalemo Damai Bertasbih.
Pada turnamen Darem Cup 2 Tahun 2018 yang diikuti oleh junior dan masyarakat umum se Kabupaten Boalemo ini, kembali “Si Koget” Resvin yang tak lain adalah CEO Rumah Makan dan Penginapan Klaten Tilamuta ini pun menyapu bersih piala dan juga berhak menyandak predikat Juara 1 Umum.
Resvin Pakaya yang juga calon legislatif dari Partai Nasdem ini pun diketahui mampu menjadi Grandmaster tangguh dalam setiap turnamen, bahkan dirinya pun pernah menjuarai ” Catur Cup Pohuwato Boalemo “.

” Ketekunan dan ketelitian serta disiplin yang diaplikasikan pada permainan otak ini, mampu menerjemahkan setiap langkah yang akan diambil. Dan alhamdulillah, sudah ada Dua turnamen yang berhasil saya juarai yakni Catur Cup Boalemo Pohuwato dan Darem Cup 2 sehingga ini jujur merupakan suatu kebanggaan tersendiri untuk saya.” Ungkap Pria yang memperkenalkan tokoh koget dalam setiap guyonannya ini.
Menanggapi harapan terkait regenerasi pecatur – pecatur mudah nan handal di Kabupaten Boalemo, Resvin Pakaya mengatakan bahwa para pemuda di Boalemo sangat berpeluang untuk menjadi yang terbaik pada olah raga otak ini. Dimana menurut Resvin, pembinaan yang dikolaborasikan antara pengetahuan dan teknologi dapat mengoptimalkan potensi pecatur untuk menjadi harapan dimasa mendatang.
” Saat ini pembinaan catur di Indonesia harus semakin masif dan massal terutama menggunakan bantuan teknologi. Sehingga bibit – bibit pecatur hebat kedepannya bisa lahir dari Kabupaten Boalemo. Karena sekarang ini siapa saja, dan di mana saja dapat mengakses Internet. Pecatur-pecatur muda saat ini bisa bertanding online melawan simulasi dari Magnus Carlsen (pecatur Swedia) kapan saja dan selama ada jaringan internet. Tentu ini akan semakin menarik, dengan begitu tak perlu butuh waktu lama untuk menunggu bibit baru di Kabupaten Boalemo,” Jelas Resvin.
Seperti diketahui, Wakil Bupati Kabupaten Boalemo Ir. Anas Jusuf menutup secara resmi kejuaraan bergengsi catur Bupati Boalemo Darem Cup dua tahun 2018-2019 kamis (3/1) sekaligus memberikan bonus dan piala bergilir yang didampingi Ketua Percasi sekaligus Ketua DPRD Boalemo, Oktohari Dalanggo, Wakil Ketua Eka Putra Noho sejumlah petinggi percasi daerah (FN06)