Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Dipenghujung Pelaksanan Program 2019, Aleg DPRD Beni Nento Minta OPD Kerja Keras

×

Dipenghujung Pelaksanan Program 2019, Aleg DPRD Beni Nento Minta OPD Kerja Keras

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com Daerah –kabupaten pohuwato, Dipenghujung pelaksanaan program untuk tahun anggaran 2019, Ketua Komisi III DPRD Pohuwato, Beni Nento,SE.I meminta para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Dilingkungan Pemkab Pohuwato, lebih fokus kepada pekerjaan fisik, terutama anggaran yang berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK).

Politisi Partai Golkar itu menjelaskan. Target serapan anggaran dari DAK diharuskan mencapai seratus persen. Mengingat, jika serapan anggaran APBD dari DAK tidak mencapai target, maka konsekwensinya, di tahun anggaran berikutnya, DAK akan di potong oleh pemerintah pusat. Untuk itu, pinta Beni. OPD-OPD mesti bekerja keras agar realisasi serapan anggaran lebih optimal.

“Untuk itu, dengan waktu yang tersisa kurang lebih satu bulan ini hendaknya betul-betul dimaksimalkan, agar semua kegiatan fisik di lapangan dapat diselesaikan. Kami pun meminta agar masing-masing Pimpinan OPD mampu memperhatikan hal ini, terutama dana yang bersumber dari DAK,” tegasnya Jumat (29/11) kemarin.

Dijelaskanya pula, sejatinya menjelang akhir tahun anggaran, pekerjaan sudah diselesaikan tepat waktu dan tidak menumpuk di akhir tahun. Sehingga untuk serapan anggaran di OPD-OPD yang memiliki program fisik, bisa mencapai hasil yang maksimal.

“Disisa waktu yang ada ini pun, kami berharap agar masing-masing Pimpinan OPD memfokuskan diri dalam rangka mengawasi program fisik yang sedang dijalankan. Tujuanya agar serapan anggaran di tahun 2019 ini mampu mencapai hasil yang baik,” harapnya. (FN01)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600