Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Pendidikan

Rayakan HUT SMAN 1 Marisa, ini Harapan Syaiful Hudodo

×

Rayakan HUT SMAN 1 Marisa, ini Harapan Syaiful Hudodo

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Pohuwato, Dalam rangka Hari Ulang Tahun SMA Negeri 1 Marisa Ke-29 yang dibuka langsung oleh Kepala Sekolah Syaiful Hudodo, S.Pd dan dihadiri Ketua komite sekolah, tokoh masyarakat, tokoh agama, staf dewan guru, siswa-siswi dan para alumni. Kamis (22/8)

Kegiatan syukuran Hut SMAN 1 Marisa di awali dengan acara jalan sehat pada hari selasa 19 Agustus yang diikuti oleh seluruh staf Dewan Guru dan siswa siswi serta Alumni SMAN 1 Marisa, Selanjutnya di lanjutkan dengan lomba-lomba lainya diantaranya, pentas seni dan Bazar Makanan  pada kamis 22 Agustus 2019.

Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Marisa Syaiful Hudodo, S.Pd, kepada Fakta News mengatakan bahwa tujuan dari pelaksanaan Hut SMA Negeri 1 Marisa adalah untuk merefleksikan kembali keberadaan sejak awal berdirinya SMAN 1 Marisa hingga menjadi sekarang. Selain itu, untuk menumbuhkan rasa memiliki serta kepedulian baik seluruh Civitas Akademika maupun peserta didik dan masyarakat terhadap sekolah ini.

“SMA Negeri 1 Marisa sejak awal berdiri telah meluluskan banyak Siswa-Siswi dan melahirkan banyak pemimpin-pemimpin, diantaranya Bupati Syarif Mbuinga, Nasir Giasi dan masih banyak lagi putra putri terbaik SMAN 1 Marisa yang sudah berhasil baik dalam pendidikan, alumni yang dapat bersaing di jenjang pendidikan tinggi dan bahkan ada yang sudah kembali mengabdi di sekolah asal. Kegiatan ini untuk menumbuhkan rasa cinta dan rasa memiliki seluruh komponen sekolah baik seluruh guru dan staf, peserta didik maupun masyarakat terkhususnya masyarakat terhadap Sekolah ini, ” tegasnya.

Dalam pengembangan sekolah ini, seluruh Civitas Akademika bekerja sesuai Visi Sekolah yakni. ” Menyiapkan Generasi Unggul Berkarakter 5S Menuju Sekolah Berkualitas untuk Indonesia Maju.”

Syaiful Hudodo, berharap, dengan momentum Hut ke-29 SMA Negeri 1 Marisa, dapat memberikan inspirasi serta dorongan baik peserta didik maupun guru dan staf serta masyarakat untuk mendorong meningkatkan kualitas mutuh pendidikan yang lebih baik.

” Pengembangan kualitas pendidikan, bukan hanya tanggung jawab pihak sekolah, namun menjadi tanggung jawab semua komponen termasuk masyarakat. Sehingga dengan momentum ini, ada rasa kepedulian dan tanggung jawab semua elemen baik pendidik,peserta didik dan masyarakat pohuwato untuk bersama-sama membangun sekolah ini lebih maju,berkembang dan berkualitas sesuai yang diharpakan pemerintah dan masyarakat,” harapnya. (FN07)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600