Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Politik

ARMADA Desak Calon Kedepankan Politik Santun

×

ARMADA Desak Calon Kedepankan Politik Santun

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com (Daerah) – Gorontalo, Aliansi Rakyat dan Mahasiswa Pengawal Demokrasi (ARMADA) Gorontalo mendesak agar para calon atau tim sukses pemenangan calon tertentu untuk mengedepankan politik santun.

Ia menilai saat ini, ada oknum tertentu yang dengan sengaja memainkan isu sara, hanya untuk menjatuhkan lawan politik mereka, dengan cara yang tidak santun.

“Ingat, isu sara akan dapat memecah persaudaran dan mengancam kondusifitas daerah Gorontalo,” ungkap Teguh Purnomo dalam orasinya dibundaran tugu Saronde Kota Gorontalo.

Mereka berharap Pemilu Presiden dan Wakil Presiden serta Pemilu Legislatif terselenggara dengan baik, aman dan kondusif, serta memberikan edukasi pemahaman politik santun ke masyarakat.

Menurut mereka penyebaran informasi Hoax yang mengarah pada isu Sara, akan sangat mudah memicu konflik ditengah kehidupan masyarakat.

“Konflik terjadi, masyarakat dirugikan, sementara elit politik merasa berhasil hanya demi kepentingan pribadi mereka sendiri,” jelasnya.

Olehnya itu, ARMADA Gorontalo menyatakan secara tegas mengutuk segala bentuk tindakan, isu Sara, Money Politik, dan penyebarluasan informasi Hoax demi menjaga keutuhan daerah, bangsa dan negara.

Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Armada, melaksanakan aksi unjuk rasa dimulai dari tugu bundaran Saronde Kota Gorontalo, kemudian berlanjut dikantor Radio Republik Indonesia (RRI) dan di depan gerbang kampus UNG Kota Gorontalo. (FN01)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600