Faktanews.com, Maluku Tengah – Patung dan Gedung Baileo Ir.Soekarno yang dibangun Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah (Pemkab Malteng), tahun 2013 yang menghabiskan anggaran puluhan Milyar Rupiah. Meski Gedung Baileo sudah digunakan sejak tahun 2018, begitu juga patung replika Ir.Soekarno, sudah digunakan sebagai tempat pengambilan gambar oleh masyarakat Malteng maupun wisatawan, namun oleh Bupati Malteng Tuasikal Abua baru akan diresmikan.
Dipastikan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), yang juga anak dari Proklamator Ir.Soekarno, Ibu Hj Megawati Soekarno Putri, akan meresmikan Patung dan Gedung Baileo Ir.Soekarno yang terletak di pintu masuk Pendopo Bupati pada Senin, (21/6/21).
Dari pantauan faktanews.com, persiapan acara peresmian sudah terlihat sejak kamis, (17/6/21), Pegawai pada Bagian Umum Sekretaris Daerah (Sekda) Malteng sibuk mempersiapkan Gedung dan Patung Ir. Soekarno. Mulai dari pengecatan hingga pembersihan gedung termasuk lingkungan sekitar Pendopo Bupati, terlihat puluhan pegawai sibuk. Bahkan pada Sabtu hingga Minggu,(20/6/21), terlihat dua tenda besar yang terhias dengan umbul-umbul Merah Putih sudah terpasang rapih.
Bahkan sepanjang jalan protokol puluhan umbul-umbul Merah Putih berdiri terpasang dengan ratusan Bendera Partai PDI Perjuangan, termasuk patung Replika Ir.Soekarno oleh panitia sudah terbungkus rapi dengan kain berwarna merah, tinggal besok Senin,(21/6/21) dilepas secara resmi oleh Ibu Megawati Soekarno Putri.
Bupati Malteng Tuasikal Abua, saat dikonfirmasi Faktanews.com, membenarkan bahwa Gedung Baileo dan Patung Replika Ir.Soekarno akan diresmikan pada Senin,(21/6/21) oleh Ibu Megawati Soekarno Putri.
“Semua persiapan sudah dilakukan, jadi Senin, (21/6/21), Baileo dan Patung Ir.Soekarno diremikan oleh Ibu Megawati Soekarno Putri secara virtual, karena tidak bisa hadir secara langsung,” Tegas Tuasikal kepada faktanews.com kemarin di Masohi.
Meski Ibu Megawati tidak hadir, namun beberapa petinggi Partai PDI Perjuangan akan hadir dalam acara peresmian seperti Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Ketua DPP Djarot Saiful Hidayat dan Komarudin Watubun.
“Hasil koordinasi dipastikan Pa Hasto, Djarot dan Komarudin akan hadir secara langsung dan meresmikan Baileo dan Patung Ir.Soekarno, kita berdoa agar kegiatan berjalan lancar,” ujarnya. (FN/Uc)