Faktanews.com, Boalemo – Pelaksana Tugas Bupati Boalmeo, Anas Jusuf menyerahkan bantuan kepada keluarga Roman Lolai, korban yang rumahnya tertimpa pohon kelapa, Kamis (20/5/2021).
“Atas nama pemerintah daerah mengucapkan turut prihatin, atas musibah yang dialami. Kami juga akan mengambil langkah-langkah untuk memberikan bantuan,” ungkap Plt Bupati Boalemo, Anas Jusuf, kepada awak media.
Atas musibah ini, Anas mengimbau kepada pemilik kelapa yang pohonnya sudah sangat tinggi dan berpotensi akan tumbang untuk diperhatikan agar tidak menimbulkan bencana yang sama.
“Situasi alam akhir-akhir ini memang agak ekstrim, angin yang kencang begitupun dengan ombak, ini juga salah satu yang perlu kita antisipasi. Saya mengharapkan kepada pemilik kelapa yang pohonnya tinggi bisa mengikhlaskan, mungkin dengan cara kompensasi. Kita ingin mengeliminir kejadian yang sama, jangan sampai terulang di kemudian hari,” pesan Anas.
Sementara itu, Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Boalemo, Monru Mopangga, saat dikonfirmasi terkait bantuan yang diberikan sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan saat ini.
“Ada alat-alat dapur, terpal 4 kali 8, tikar, makanan siap saji, ikan kaleng, daging kaleng, daging opor ayam, super mie, dan beras. Dan ini dari kami. Dari BPBD, dinas pangan dan dinas kesra juga memberikan bantuan,” tandasnya. (FN/13)