Faktanews.com (Politik) – Kabupaten Gorontalo, Pasca pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Gorontalo 9 Desember 2020 Kemarin, Rustam Akili bentuk Koalisi Rakyat.
Hal ini diungkapkan bertujuan untuk melindungi Rakyat yang telah memilih Rustam-Dicky di Pilkada. RA (Sapaan Rustam Akili) mengatakan bahwa berdasarkan informasi, warga yang telah memilihnya akan dipinggirkan selama pemerintah berjalan.
” Pilkada telah usai, mari kita bersama sama membangun daerah ini secara kompak dengan tekad yang kuat agar daerah ini menjadi bersih dari budaya yang negatif untuk rakyat kita. Yang menjadi pekerjaan kita saat ini adalah melindungi warga di beberapa desa dan beberapa TPS yang memenangkan RADG, karena ada informasi yang masuk beberapa tekanan dari aparat pemerintah kelurahan dan desa. Meraka katanya akan menjadi warga yang akan di pinggirkan, karena telah memilih RADG. Olehnya, kami membentuk sebuah wadah yang bernama Koalisi Rakyat, dengan tujuan untuk melindungi hak-hak konstitusional mereka,” Tutur RA.
RA juga menyampaikan bahwa wadah Koalisi Rakyat yang dibentuk telah didukung oleh wakil ketua DPR RI Rachmat Gobel.
” Semua tidak lepas dari niat dan jiwa besar kaka Rachmad Gobel untuk mewujudkan Provinsi Gorontalo menjadi daerah termakmur kelima di Negeri ini. Sehingga koalisi Rakyat ini dibentuk sebagai salah satu wujud kepedulian beliau untuk daerah yang kita cintai ini,” Ujarnya.
Sementara itu, Zukri Harmain salah satu tokoh masyarakat Kabupaten Gorontalo, meminta kepada pihak yang ingin mengawal kebijakan pemerintah agar bergabung bersama Koalisi Rakyat. Kata Zukri, wadah ini diproyeksikan akan menjadi sebuah organ yang dapat diandalkan untuk membela hak-hak rakyat, utamanya bagi pemilih Rustam-Dicky.
” Dalam waktu dekat kami akan deklarasikan wadah ini, ini penting karena koalisi rakyat dibentuk atas pembelaan hak-hak konstitusional masyarakat sehingga diprediksi organ ini menjadi sebuah wadah yang dapat diandalkan untuk kepentingan rakyat sekaligus menjadi pengawal kebijakan pemerintah dalam mensejahterakan rakyat,” Tandasnya. (Fn12)