Faktanews.com, Boalemo – Upaya dalam membangun daerah tak bisa dilakukan jika hanya oleh Pemerintah Daerah saja. Peran serta para pemuda pun dibutuhkan guna memberikan masukan terhadap kebaikan daerah Kabupaten Boalemo kedepanya.
Seperti yang dilakukan oleh Karang Taruna Desa Bubaa, Kecamatan Paguyaman Pantai. Mereka melaksanakan dialog yang bertemakan “Peran Pemuda Dalam Mengawal Pembangunan Daerah Kabupaten Boalemo”.
Dialog tersebut dihadiri langsung oleh Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Fatlina Podungge, Kepala Dinas Kominfo Statistik dan Persandian Kabupaten Boalemo, Ulkia Kiu, serta Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Boalemo, Rahmat Biya.
Dalam dialog yang berjalan alot tersebut, setidaknya ada beberapa masukan para pemuda Paguyaman Pantai kepada pemerintah daerah Boalemo, diantaranya kemudahan dalam mencari lapangan pekerjaan serta kesediaan Pemda Boalemo dalam memfasilitasi para mahasiswa Paguyaman Pantai yang sedang menjalani studi di Kota Gorontalo.
Tak hanya itu, permintaan penyediaan jaringan Telekomunikasi serta pembangunan fasilitas yang merata di seluruh Kecamatan Paguyaman Pantai pun turut disuarakan dalam dialog kali ini.
Sementara itu, Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Boalemo, Fatlina Podungge, menyampaikan apresiasinya kepada para pemuda Desa Bubaa yang telah menggagas kegiatan kali ini.
“Daripada melakukan unjuk rasa, lebih baik kita melakukan dialog-dialog seperti ini. Ini lebih humanis, dan kami pemerintah daerah selalu membuka ruang komunikasi terkait dengan kebijakan yang selalu diambil,” kata Fatlina.
Menanggapi beberapa masukan dari para peserta dialog, Fatlina menyampaikan bahwa permasalahan tersebut akan disampaikan kepada Plt. Bupati Boalemo agar akan ditindaklanjuti kepada para pimpinan OPD.
“Jadi, semua masukan ini kami akan catat untuk disampaikan langsung kepada Plt. Boalemo,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan, Rahmat Biya, menjelaskan bahwa ketidakhadiran Plt. Bupati Boalemo, Ir. Anas Jusuf, M.Si, pada dialog kali ini karena masih dalam keadaan yang kurang sehat.
“Besar keinginan dari beliau (Anas Jusuf) agar bisa bersama-sama dengan kita pada untuk mengikuti kegiatan dialog ini. Namun, karena masih dalam keadaan yang sakit sehingga ia tak dapat menghadiri kegiatan ini,” ujarnya.
Meski demikian, lanjut Rahmat, bahwa terkait dengan rekomendasi yang lahir pada dialog kali ini dijaminya akan disampaikan langsung kepada Plt. Bupati Boalemo. (***)