Faktanews.com, Boalemo – Momentum Hari Raya Idul Adha 1442 H terasa sangat spesial bagi keluarga besar Adhyaksa di seluruh Indonesia. Pasalnya, pada bulan yang sama pula mereka akan merayakan Hari Bhakti Adhyaksa Ke-61 yang akan dirayakan pada Kamis (22/07) mendatang.
Atas rasa syukur tersebut, keluarga besar Adhyaksa Kejaksaan Negeri (Kejari) Boalemo memanfaatkan momentum Hari Raya Idul Adha 1442 H untuk berbagi hewan qurban kepada sesama.
Sebanyak 5 hewan qurban yang terdiri dari 2 ekor sapi dan 3 ekor kambing turut disembelih. Penyembelihan hewan qurban kali ini berlangsung di halaman belakang Kantor Kejaksaan Negeri Boalemo, Selasa (20/07/2021).
Dari pemotongan 5 hewan tersebut, menghasilkan sebanyak 68 kantong daging qurban yang dibagikan kepada masyarakat kurang mampu di sekitaran kantor Kejaksaan Negeri Boalemo, atau tepatnya di Desa Modelomo, Kecamatan Tilamuta secara door to door maupun melalui perwakilan kepala dusun.

Kepala Kejaksaan Negeri Boalemo, Ahmad Muchlis, SH., MH, menjelaskan bahwa pemotongan hewan qurban bermakna mengingatkan manusia untuk berkorban dan Ikhlas, seperti kisah Nabi Ibrahim A.S.
“Alhamdulillah, pada kurban tahun ini Kejari Boalemo menyiapkan dua ekor sapi dan tiga ekor kambing. Makna kurban itu sendiri ya kerelaan keikhlasan. Penggugur dosa-dosa kita,” ujarnya.
Penulis: Arief