Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Boalemo. Plt. Bupati Boalemo, Anas Jusuf, menyampaikan terimakasih kepada pemerintah pusat dan pemerintah Provinsi Gorontalo yang telah memberikan Kapal Tol Laut Sabuk Nusantara 113 di Kabupaten Boalemo.
Hal tersebut sebagaimana yang dikatakanya pada saat menghadiri acara Doa selamat pengoperasian perdana Kapal Sabuk Nusantara 113 yang berlangsung di Pelabuhan Tilamuta, Selasa(01/12).
Pada kegiatan tersebut turut dihadiri pula oleh Sekertaris Daerah Sherman Moridu, Camat Tilamuta Mizan Uwade, Ketua adat Kabupaten Boalemo Hisyam Tambio, serta para pemangku adat.
“Selaku pemerintah daerah saya mengucapkan terimakasih kepada pemerintah pusat dan pemerintah Provinsi Gorontalo yang telah menempatkan Kapal penumpang Tol Laut Sabuk Nusantara 113 di Kabupaten Boalemo yang sekarang sudah mulai beroperasi,” kata Anas.
Dirinya berharap Kapal Tol Laut Sabuk Nusantara 113 dapat menjadi sarana transportasi bagi masyarakat Khususnya Kabupaten Boalemo dimanfaatkan dengan baik sebagai alat transportasi laut.
“Saya berharap Kapal Tol Laut Sabuk Nusantara 113 ini menjadi sarana transportasi yang mudah bagi masyarakat yang Khususnya daerah Kabupaten Boalemo dan memanfaatkannya dengan sebaik mungkin sebai alat transportasi laut,” pungkasnya. (***)