Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Politik

Bersikap Untuk Netral, Syarif Pastikan Fokus Pada Pemerintahan

×

Bersikap Untuk Netral, Syarif Pastikan Fokus Pada Pemerintahan

Sebarkan artikel ini
Bupati Pohuwato Syarif Mbuinga saat meberikan sambutan. (Foto hms)

Faktanews.com (Politik) – Kabupaten Pohuwato. Pasca lahirnya Rekomendasi kepada pasangan Syaipul-Suharsi dari Partai Golkar, Bupati 2 Periode Syarif Mbuinga menyatakan sikap untuk netral dan fokus pada penangan wabah virus covid-19 hingga berakhir tahapan Pilkada nanti.

Menurut Syarif, saat ini Pohuwato masih terus berbenah dan ditambah lagi keinginannya untuk menselaraskan masyarakat Bumi Panua.

” Untuk kontestasi Pilkada, sedari awal saya sudah menyatakan sikap untuk tidak masuk lagi setiap langkah atau kebijakan Pilkada, saya akan tetap berfokus Pemerintahan dan covid – 19, saya akan lebih fokus ketika itu berbicara tentang menata Pohuwato kedepan ” Ungkap Syarif

Syarif menambahkan kondisi dewasa ini tentu harus dilihat secara luas, dimana pada Kontestasi kali ini sangatlah rentan perpecahan. Sehingga, oleh Syarif mengajak kepada seluruh element masyarakat agar bersatu padu untuk mendukung dan mempercayakan pemilukada kali ini kepada pihak penyelenggara.

“ Pohuwato adalah tempat kita, kita semua tinggal dan hidup disini. Karena Pohuwato sudah bersepakat dan bersatu untuk tetap menjaga agar supaya Kabupaten ini tetap maju dan Berjaya. Sehingga menurut saya dengan munculnya asumsi-asumsi liar untuk mengacaukan perhelatan pesta demokrasi yang kian didepan mata ini tentu tidak mencerminkan daerah kita yang mempunyai satu tujuan dan satu visi untuk menjadi daerah yang hebat. Olehnya, saya mengajak kepada seluruh kita semua untuk bersatu mensukseskan Pemilukada tanggal 9 Desember nanti. “ Tambah Syarif.

Penulis : Jhojo Rumampuk
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600