Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Pohuwato, Komisi 1 DPRD Pohuwato menggelar hearing menindaklanjuti aspirasi warga Desa Siduwonge, Kecamatan Randangan, Senin (27/7).
Wakil Ketua DPRD Pohuwato, Idris Kadji menyampaikan, DPRD sebagai lembaga perwakilan rakyat dalam rangka memediasi persoalan ini sekaligus ikut mengawasi apa yang terjadi di Desa Siduwonge.
“Kami mengambil kebijakan untuk mengundang semua pihak termasuk masyarakat untuk mencarikan solusi. Kami hanya memfasilitasi untuk mempertemukan antara masyarakat dengan pemerintah desa juga dinas terkait lainnya,” terang Idris Kadji.
Rapat tersebut menghadirkan Dinas PMD Kabupaten Pohuwato, Inspektorat Daerah dan Camat Randangan.
Diketahui, persoalan Desa Siduwonge saat ini tengah dalam proses di Kejaksaan Negeri Pohuwato. (***)