Faktanews.com (Daerah) – Sulawesi Tengah, Wakil Ketua Umum DPP Partai Nasdem, Ahmad M Ali geram setelah mendapat laporan atas peristiwa yang menimpa Adik Dion (penderita penyakit Kusta) yang mendapat perhatian dan tak terawat di kabupaten Donggala.
Peristiwa tersebut diketahuinya setelah dia menerima laporan di grup media sosial Whatsapp Partai Nasdem, Kamis, (23/7/2020).
“Tolong di urus, karena saya terus terang sedih dan marah kalau melihat masih ada orang di sekeliling kita seperti itu. Padahal, kekuasan ditangan kita,” Tutur Ahmad Ali.
Dalam percakapan di grup Partai Nasdem itu, dia meminta untuk segera mengurus dan membawa anak tersebut ke Rumah Sakit. “Naudzubillah, tolong diurus bawa ke Rumah Sakit,” tulis Ahmad Ali.

Berdasarkan arahan tersebut, dengan bersolidaritas seluruh kader Nasdem mengumpulkan sejumlah dana dan mendatangi pihak keluarga dan langsung membawa anak tersebut ke Rumah Sakit.
“Pagi tadi, Adik Dion bersama salah seorang anggota DPRD dari fraksi PKS telah dibawah ke Rumah Sakit untuk dirawat. Walaupun sebelumnya pada malam hari, kami telah sepakat bersama keluarga untuk dijemput pada siang hari setelah ba’dah Jumat,” ungkap Masrifan, salah satu kader Nasdem di Donggala, Jumat (24/7/2020).
Hingga saat ini, adik Dion telah mendapat perawatan di Rumah Sakit Kabelota Donggola. (Fn/NR)