Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

APR Gorontalo Desak Bupati Boalemo Copot Pimpinan OPD Yang Tidak Becus

×

APR Gorontalo Desak Bupati Boalemo Copot Pimpinan OPD Yang Tidak Becus

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Boalemo, Momen pergantian tahun, Aliansi Perjuangan Rakyat (APR) Gorontalo melakukan aksi di depan kantor Bupati Boalemo, selasa (31/12).

Aliansi yang terdiri dari unsur LSM, Organisasi Kemahasiswaan, serta masyarakat itu, menyampaikan refleksi akhir tahun dengan menyampaikan beberapa tuntutan aksi.

” Kami ingin menyampaikan beberapa persoalan yang ada di Boalemo yang sampai dengan hari ini tidak ada keseriusan dari bupati Boalemo untuk segera menyelesaikannya,” ujar Nanang Syawal selaku Koordinator Aksi.

Di samping itu, dalam isi tuntutan tersebut massa aksi meminta untuk mencopot kepala Dinas Sosial Boalemo karena dugaan penyaluran dana Bansos yang tidak sesuai dengan regulasi.

” Copot kadis sosial Boalemo, karena terdapat dugaan penyaluran dana bansos yg tidak sesuai regulasi dan terkesan asal-asalan. Kepala Bapppeda Boalemo juga harusnya di copot dari jabatannya, karena tidak mampu mengeluarkan regulasi RTRW dan pertanggungjawaban moril terhadap pemalsuan tandatangan KPA. Tidak hanya itu, kepala Inspektorat Boalemo juga harusnya di copot, karena tidak memiliki integritas lagi ketika sudah menjadi Plt kadis PU, dan juga Kadis Perkim Boalemo karena dugaan terkait pelanggaran perencanaan pembangunan tambatan perahu di Paguyaman Pantai,” Tegas Nanang.

Bupati boalemo Darwis Moridu

Sementara itu, Bupati Boalemo Darwis Moridu saat dimintai tanggapan menyampaikan bahwa dia tidak akan segan-segan untuk mencopot pimpinan OPD yang terbukti bersalah.

“Jika berdasarkan hasil pemeriksaan, dan yang dimaksud terbukti bersalah, maka suka tidak suka, mau tidak mau, saya akan mencopot kepala dinas terkait,” Ungkapnya.

Lebih lanjut dia menyampaikan apresiasi kepada para Mahasiswa, masyarakat dan LSM yang juga telah menyatakan permasalahan BUMDes.

” Saya sangat mengapresiasi apa yang telah disuarakan oleh teman-teman Aliansi terkait permasalahan BUMDes ini. Olehnya, saya berharap kepada kepala-kepala Desa yang akan dilantik agar dapat memperbaiki segala permasalahan yang ditinggalkan oleh kepala desa sebelumnya,” Tukasnya. (FN12) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600