Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Pohuwato, Program Gema Panua putaran kedua tahun 2019 berakhir, Senin (3/10) kemarin di Kecamatan Patilanggio. Dalam sambutannya Bupati Syarif Mbuinga menyampaikan terimakasihnya kepada seluruh pihak yang berperan aktif selama Gema Panua.
“13 kecamatan mampu kita laksanakan dengan baik. Walaupun ada suasana suka dan duka. Alhamdulillah saya lega. Patut kita bersyukur atas semua kerjasama. Terima kasih Baznas telah membantu mendukung Gema Panua,” ujar Bupati Syarif.
Lebih lanjut bupati dua periode ini mengatakan bahwa program Gema Panua sudah berlangsung selama kurun waktu 8 tahun. Dihadapan masyarakat dirinya memastikan bahwa program ini tidak akan berakhir dan masih akan terus ada setiap tahun.
“Menjelang akhir pengabdian saya Gema Panua insya Allah tidak akan berakhir. Kedepan akan terus kita tingkatkan. Dua keutamaan dalam program ini yakni pelayanan dan penyaluran bantuan. Gema Panua juga dilaksanakan untuk memastikan program ekonomi kerakyatan terdistribusi dengan baik,” pungkasnya.(FN/01)