Faktanews.com, Daerah – kabupaten Boalemo, Pemerintah kabupaten Boalemo menyabut rombongan jamaah haji Boalemo, musim haji 1440 hijriah yang bertempat di Rumah Jabatan Bupati Boalemo, Senin (16/9).
Penyambutan tersebut dihadiri ketua DPRD Kabupaten Boalemo Eka Putra Noho, Sekda Husain Etango, Ketua IPHI Kabupaten Boalemo, Hardi Mopangga, Asisten III Irwan Dai, penceramah ustad Fahri Djafar, para jamaah haji, dan para anggota IPHI.
Wakil Bupati Boalemo Anas Jusuf, menyampaikan atas nama pemerintah daerah, dan masyarakat Kabupaten Boalemo, mengucapkan selamat datang kepada jamaah haji Kabupten Boalemo, yang telah melaksanakan ibadah haji di Tanah suci Makkah.
“ Tentunya Semua peristiwa yang di alami selama melaksanakan ibadah haji, hendaknya direnungi sekaligus dijadikan pengalaman yang berharga, hal ini bukan semata-mata karena pengorbanan yang cukup besar, baik waktu, biaya dan tenaga, sejak persiapan menuju tanah suci mekkah, sehingga kembali mendapat predikat haji yang mabrur,” kata Wabup Anas.
Lanjut Wabup Anas mengatakan, sebagai haji harus mampu memberikan contoh dan keteladanan, dalam kehidupan bermasyarakat di lingkungan masing-masing.
“ Kaerena pencerminan sikap prilaku sebagai haji yang mabrur merupakan tantangan guna meningkatkan amal perbuatan yang baik, dan kepedulian terhadap saudara-saudara kita yang masih berada digaris kemiskinan serta mengamalkan ajaran dan nilai dalam agama islam,” ujarnya.(FN12)