Faktanews.com (Daerah) – Gorontalo, Dalam rangka persatuan dan kedamaian Indonesia Kapolda Provinsi Gorontalo melaksanakan doa bersama Polri,TNI,FORKOPIMDA serta komponen masyarakat Gorontalo yang dilaksanakan di SPN Batudaan Polda Gorontalo pada senin (20/05).
Kegiatan ini diapresiasi oleh Wakil Gubernur Idris Rahim sekaligus berharap agar Indonesia khususnya Gorontalo agar terus aman pasca pemilu serentak 2019.
“Jadi saya atas nama pemerintah provinsi Gorontalo sangat apresiasi apa yang dilaksanakan oleh kepala kapolda yaitu doa bersama, buka bersama sekaligus berharap gorontalo ini aman, indonesia ini aman setelah pasca pemilu serentak 2019” Jelas Idris.
Menurut Wagub Idris Rahim bahwa kedamaian itu merupakan hasil upaya dan sinergi antara pemerintah, TNI, Polri serta masyarakat sehingganya dapat tercapai kedamaian tersebut.
“Damai itu tidak datang begitu saja, namun harus diupayakan dan sinergi setu ama lain antara pemeintah provinsi, Kapolda, unsir TNI, semuanya kita harus sinergi satu sama lain. Oleh karenanya pada kesempatan ini semoga gorontalo aman, dan indonesia aman” Sambungnya.
Selain itu mengenai isu people power yang saat ini sedang hangat-hangatnya Kilat menyampaikan bahwa isu tersebut hanya berlaku dijakatra saja karena kenyataannya hingga saat ini masyarakat tidak terpengaruh sama sekali.
“Barang kali isu people power itu hanya ada dijakarta atau kalau di Gorontalo tidak terpengaruh dengan isu itu” Tuturnya.
Hal ini juga sejalan dengan apa yang disampikan oleh Kapolda Rahmat Hudail bahwa hingga saat ini suasana Gorontalo masih aman serta masyarakat tidak terprovokasi oleh isu Poepole power dan berangkat kejakarta.
“Alhamdulillah situasi masih aman, masyarakat Gorontalo juga belum terprovokasi tidak ada yang berangkat ke jakarta. Artinya kesadaran masyarakat gorontalo sangat tinggi sekali” Ungkapnya.
Selanjutnya Rahmat berharapa agar masyarakat tetap tenang dan menunggu hasil Pemilu yang berjalan sesuai tahapan-tahapannya, dan jika dibutuhkan Polri selalu siap sedia.
“Ini biarlah diselesaikan dengan proses pemilu, kan ada tahapan-tahapannya sehingga ikuti saja dengan baik. Dan kami setiap saat dibutuhukan oleh negara kami selalu siap” Pungkasnya.(FN12)