Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Kisruh Penganiayaan SM, Apa Benar Ada Pihak Yang Bermain ?

×

Kisruh Penganiayaan SM, Apa Benar Ada Pihak Yang Bermain ?

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Boalemo, Terkait dengan adanya sebuah dugaan penganiayaan yang ditudingkan kepada Bupati Darwis Moridu pada (14/5) dinilai tidak sesuai dengan kronologis kejadian yang sebenarnya.

 

Hal ini disampaikan oleh Jeru Bicara Bupati kepada Fakta News, dimana sebelumnya Jeffry Rumampuk sangat menghargai proses sebagai warga negara yang yang berhak untuk mendapatkan perlindungan hukum, akan tetapi dirinya pun menilai bahwa ada sebuah konspirasi yang dilakukan oleh beberapa oknum.

 

“Pertama saya sangat mengapresiasi langkah-langkah yang diambil oleh saudara Sofyan Mooduto, dan itu adalah sebuah bentuk perlindungan atau ingin mendapatkan kepastian hukum sebagai warga negara Indonesia, akan tetapi pihak kami pun saat ini sudah mengantongi nama oknum yang diduga mendoktrin yang bersangkutan untuk melapor.” Jelas Jeffry

 

Ditambahkannya lagi, bahwa pada kronologis kejadian hingga adanya sebuah tudingan dimana Bupati Darwis Moridu telah melakukan penganiayaan tidak benar adanya, dan Jeffry pun menegaskan bahwa orang nomor 1 di Kabupaten Boalemo tersebut tidak melakukan penganiayaan.

 

“Memang benar, yang bersangkutan sempat bersiteru dengan Pak Bupati, akan tetapi itu hanya persoalan gaji, tapi kejadian itu tidak sampai dengan kejadian yang ditudingkan kepada beliau, sehingganya untuk saat ini kami akan melakukan kajian kembali atas tuduhan tersebut, bahkan kami pun siap untuk melapor balik jika laporan tersebut tidak memiliki bukti yang otentik.” Tegas Jeffry (FN01)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600