Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Pohuwato, Ketua DPRD Kabupaten Pohuwato, Nasir Giasi mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menjaga ukhuwah, silaturahim serta kebersamaan antar sesama. Terlebih Pasca pemilu 2019 ini, masyarakat diperhadapkan dengan bulan suci Ramadhan 1440 Hijriah. Sehingganya, Politisi Partai Golkar itu berharap, dalam mengisi bulan suci Ramadhan, tak ada lagi perselisihan di masyarakat.
“Mungkin hari-hari yang telah kita lewati telah menyisakan sebersit kenangan, salah, ada khilaf maupun dosa yang mengikuti perjalanan hari-hari itu. Apalagi kita baru saja mengkuti Pemilu 2019 yang mana dalam kontestasi politik tentu ada perdebatan, perbedaan dalam sikap dan pandangann politik. Agar tak ada sesal, tak ada dendam, tak ada penyesalan, mari kita sama-sama sucikan hati, diri dan jiwa kita, jaga ukhuwah dalam menyambut bulan suci Ramadhan,” ujar Nasir
Disampaikanya pula, Pimpinan dan segenap Anggota DPRD Kabupaten Pohuwato menyampaikan selamat menunaikan ibadah puasa kepada seluruh umat Muslim yang ada di Kabupaten Pohuwato.
“Kami unsur pimpinan dan seluruh anggota DPRD Kabupaten pohuwato menyampaikan selamat menyambut bulan suci ramadhan 1440 H/2019 M. Semoga ibadah yang kita laksanakan selama bulan suci ramadhan beroleh ridho dan dilipatgandakan pahalanya oleh Allah SWT. Sehingga kita kembali ke fitrah (suci),” harapnya. (FN07)