Faktanews.com (Politik) – Kabupaten Pohuwato Nama Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi,SPDi. kini mulai di perhitungkan dan diprediksi untuk menggantikan posisi Syarif Mbuinga sebagai bupati Pohuwato pada 5 tahun yang akan datang. Oleh karna itu, Nasir yang juga salah satu Pentolan Partai Pohon Beringin pohuwato ini diminta agar sedini mungkin mempersiapkan diri, sehingga kedepan dapat menduduki kursi bupati Pohuwato.
Hal ini disampaikan Wakil Gubernur Gorontalo, DR.Drs.H. Idris Rahim,MM pada acara serah terima jabatan (Sertijab) antara Penjabup Anis Naki kepada Bupati Syarif Mbuinga dan Wakil Bupati Amin Haras beberapa waktu silam.
Idris Rahim atau yang akrab disapa ti Ka Idi ini, menjelaskan bahwa Syarif Mbuinga sudah dua kali menjadi bupati Pohuwato. Artinya, setelah lima tahun masa kepemimpinan Syarif Mbuinga, maka sudah tidak bisa lagi mencalonkan diri. Oleh karena itu harus ada yang menggantikan. “Ketua DPRD, Pak Nasir Giasi harus mempersiapkan diri untuk gantikan Pak Syarif Mbuinga menjadi bupati. Jadi harus dari sekarang mulai mempersiapkan diri,” ungkap Ketua DPW PAN Provinsi Gorontalo ini.
Penyampaian itu pun langsung mendapatkan sambutan hangat dan sempat membuat riuh ruangan dan mendapatkan aplous dari tamu undangan yang hadir pada saat Sertijab kemarin. Bahkan diantaranya ada yang berteriak dan mengucapkan kata ‘Lanjutkan Perjuangan’.
Ditambahkan Idris yang juga sebagai kandidat kuat Gubernur Gorontalo ini mengatakan bahwa kemungkinan besar Ketua DPRD Pohuwato Nasir menjadi the Next Bupati Pohuwato, asalkan sedari sekarang mempersiapkan diri. “Bisa jadi Nasir Giasi akan menjadi pengganti Syarif Mbuinga. Bisa juga Amin Haras dan mungkin penerus-penerus lainnya,” Pungkas Idris Rahim.