Syarif Mbuinga
“Sebelum Korban Ditemukan, Tidak Ada Tim Yang Tidur”
Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Pohuwato, Nasib naas menimpa Sembilan (9) Masyarakat Bumi Panua yang sedang asik memancing diwilayah perairan Marisa dan Wonggarasi, pasalnya perahu nelayan asal Desa Pohuwato dan Wonggarasi ini dihantam ombak hingga menyebabkan perahu yang ditumpangi terbawah arus dan bahkan ada satu perahu rusak.
Saat dimintai tanggapannya, Bupati Syarif Mbuinga yang di dampingi Kapolres Pohuwato mengatakan bahwa saat ini telah ada tim yang diturunkan untum segera mengevakuasi para nelayan, dimana ada beberapa titik yang akan disisir secara intensif.
” Saat ini kami telah menurunkan 3 tim yakni 2 Kapal Pamo dan 1 Kapal Diving untuk melakukan pencaharian para masyarakat saya yang terbawa oleh ombak, dimana mereka akan melakukan penyisiran melintasi dari rakit yang satu ke rakit yang lain itu apa nelayan yang ada di desa Marisa maupun Wonggarasi, jadi Sebelum korban ditemukan tidak ada tim yang tidur.” Ungkap Syarif seraya menambahkan
Meski terkadang terkendala pada komunikasi, sekitar pukul 00.05 Wita terdengar informasi dari salah satu nelayan yang terbawa ombak bahwa ada beberapa nelayan yang bertahan disalah satu rakit yang berada di wilayah wonggarasi.
” Berdasarkan informasi terakhir, ada 6 orang nelayan asal wonggarasi berhasil mengevakuasikan diri ke rakit-rakit, masing-masing 2 orang di satu rakit dan ada empat orang dirakit yang lain, memang saling berdekatan tetapi mereka tidak bisa berkomunikasi, walaupun dekat ya relatif jauh untuk saling berkomunikasi, di satu rakit yang dua orang itu saya masih bisa kontak sampai dengan tadi jam pukul 00.05 Wita saya kontak menanyakan kondisi mereka. Alhamdulillah kondisi mereka sehat, tetapi perahu mereka tidak bisa dimanfaatkan lagi dan dalam kondisi trauble mereka masih berusaha untuk tetap bertahan dirakit, dan saya sudah berusaha untuk mencari dengan segala kemampuan dan armada yang ada, dan memungkinkan untuk kita lakukan suatu proses evakuasi.” Tegas Syarif (FN01)