Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Sejumlah Madrasah Negri Di Pohuwato Di Evaluasi

×

Sejumlah Madrasah Negri Di Pohuwato Di Evaluasi

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com Daerah – kabupaten Pohuwato, Sejumlah Madrasah Negeri di Kabupaten Pohuwato dievaluasi. Terkait dengan capaian penggunaan anggaran tahun 2019. Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Pohuwato, Yudin Moonti menyampaikan tujuan monitoring dan evaluasi ini bukan untuk mencari kesalahan dari penggunaan anggaran.

“Akan tetapi lebih untuk mengamati dan mengetahui perkembangan dan kemajuan penggunaan anggaran dan kegiatan yang telah dilaksanakan oleh satuan kerja (satker) dalam hal ini Madarsah Negeri,” ungkapnya.

Lebih lanjut Yudin menyampaikan apa bila ditemukan permasalahan yang dihadapi oleh satker dalam penggunaan anggaran maupun pelaksanaan kegiatan, maka tim monev sebisa mungkin akan memberikan solusi dari setiap permasalahan yang dihadapi. “Semua ini dilakukan untuk penggunaan anggaran dan kegiatan kearah yang lebih baik lagi,” tambahnya.

Sementara itu Kasubbag TU Rindah Kohongia menyampaikan monev dilaksanakan selama tiga hari yang di awali dari MTSN 2 Pohuwato dan akan berakhir pada Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Pohuwato. “Untuk Monev ini bukan hanya penggunaan anggaran dan pelaksanaan kegiatan saja akan tetapi melihat langsung laporan dari penggunaan anggaran dan pelaksanaan kegiatan diantaranya kelengkapan SPJ, juga daftar hadir Pegawai,” pungkasnya. (FN/01)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600