Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Gelar Rapat Evaluasi Penerimaan PAD, ini kata Bupati Darwis

×

Gelar Rapat Evaluasi Penerimaan PAD, ini kata Bupati Darwis

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Daerahkabupaten Boalemo, Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo, melalui Badan Keuangan Aset Daerah (BKAD), menggelar rapat koordinasi dan evaluasi penerimaan PAD triwulan III, bertempat di Pendopo Kantor Bupati, Kamis (12/9).

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Bupati Boalemo Darwis Moridu, yang turut dihadiri Wakil Bupati Boalemo Anas Jusuf, Kepala BKAD Kabupaten Boalemo Sofyan Hasan, PLT Kadis Sosial PMD, Rosman Mantu, Kepala Bank Sulutg Tilamuta, para asisten, pimpinan OPD, para camat, dan kepala desa se-Kabupaten Boalemo.

Bupati Boalemo Darwis Moridu menyampaikan bahwa rapat koordinasi dan evaluasi PAD merupakan agenda tahunan pemerintah daerah, untuk mengevaluasi dan mengkoordinasikan pengelolaan anggaran pendapatan asli daerah selama tahun Anggaran berjalan.

“Hal ini tentunya sebagai tindak lanjut dari Perda Nomor 2 Tahun 2019 tentang perubahan Perda Nomor 6 Tahun 2011 tentang pajak dan retribusi daerah, dalam peningkatkan pendapatan daerah guna membiayai penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan daerah,” ungkap Bupati Darwis

Lebih lanjut Bupati Darwis Moridu menekankan kepada pimpinan-pimpinan OPD, Camat dan kepala desa yang berkaitan langsung dengan pengelolaan pendapatan asli daerah, baik instansi pengelola pajak daerah maupun pengelola retribusi daerah, agar lebih optimal bekerja untuk meningkatkan penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“ Karena realisasi pelunasan PBB-P2 untuk masing-masing Kecamatan dan desa se-Kabupaten Boalemo masih terhitung sangat rendah, untuk itu saya mengharapkan kepada pimpin-pimpinan OPD, Camat dan terutama kepala desa agar dapat menyelesaikan tunggakan piutang pajak yang belum diselesaikan oleh wajib pajak, baik piutang badan usaha maupun pajak perorangan,” ujarnya.

Pada kesempatan itu Bupati Boalemo Darwis Moridu juga menyerahkan SK Bupati Boalemo tentang penggunaan Anggaran SOPD. (FN12)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600