Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Pohuwato, Menjelang hari pertama masuk sekolah untuk Tahun ajaran 2019 – 2020, Bupati Syarif Mbuinga mengeluarkan edaran yang ditujukan kepada seluruh Orang Tua Siswa baik TK, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama dan Sekolah Menengah Awal.
Dalam Surat edaran Nomor 800/PEM/858/VII/2019 ini, Bupati Kabupaten Pohuwato Syarif Mbuinga berharap agar Orang Tua Siswa ikut mendorong sebuah iklim pembelajaran yang positif dan juga mendorong interaksi orang tua, anak dan guru yang ada di sekolah.
“ Besar harapan saya kepada seluruh orang tua agar dapat sedikit meluangkan waktu untuk mengantar anak-anaknya dihari pertama sekolah, dan ini tidak berlaku untuk masyarakat saja, saya pun menghimbau kepada seluruh Pimpinan OPD, Camat dan Kabag agar dapat memberikan izin kepada stafnya untuk mengantarkan anaknya ke sekolah.” Ungkap Syarif
Ditambahkannya lagi, bahwa himbauan serta izin yang akan dimulai Senin, (15/07) ini diharapkan pula dapat menjadi sebuah komitmen Bersama dalam mengawal Pendidikan ditahun ajaran 2019 – 2020.
“ Untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) kiranya usai mengantarkan anaknya ke Sekolah dapat kembali bekerja sebagaimana mestinya, dan himbauan ini akan disampaikan Insya Allah Subuh nanti kepada seluruh Camat, Kepala Desa dan akan disampaikan disetiap masjid.” Jelas Buoati 2 Periode ini seraya menambahkan
Hal ini tentu berbarengan dengan niat dan focus utama Pemda Pohuwato untuk menjadikan Bumi Panua menjadi Daerah yang layak Pemuda.
“ Dalam gumam saya, didalam khayal saya saat ini, bahwa ketika sebuah dunia Pendidikan di Bumi Panua ini berkembang dan maju, maka diakhir masa jabatan sebagai Bupati Pohuwato, saya akan sangat bangga melihat masyarakat saya maju, sebab gerbang masa depan Daerah ini adalah Pendidikan.” Tutup Syarif. (FN01)