Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Wabup Amin Haras Buka MTQ Di Kecamatan Dengilo

×

Wabup Amin Haras Buka MTQ Di Kecamatan Dengilo

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Pohuwato, Wakil Bupati Pohuwato Drs. Hi. Amin Haras membuka secara resmi yang ditandai pemukulan bedug Kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kecamatan Dengilo yang berlangsung Senin, (10/6) malam, kegiatan yang dilaksanakan di Desa Popaya ini pun dihadiri oleh Assisten Kesra Hamka Nento, Kebag Kesra Alwin Toma serta Camat Dengilo Nakir Ismail.

 

Pada kegiatan yang akan dilaksanakan selama 2 hari ini, Wakil Bupati Pohuwato Amin Haras dalam sambutannya mengucapkan apresiasi kepada Camat Dengilo atas inisiasi melaksanakan MTQ tingkat Kecamatan, Dirinya pun berharap agar kedepan kegiatan-kegiatan islami ini akan tetap diagendakan.

 

“ Terima kasih kepada Camat yang telah berinisiasi melaksanakan MTQ yang diharapkan dukungan Kades dalam mensukseskan ajang tersebut. MTQ saat ini adalah rintisan yang pertama di lakukan Camat Nakir Ismail. Karena kata Wabup bahwa dirinya belum pernah membuka MTQ di Dengilo dan baru kali ini bisa hadir disini. Meski pelaksanaannya hanya berlangsung dua hari maka diminta kedepan ini bisa berkelanjutan, artinya setiap tahun bisa dilaksanakan. Olehnya dukungan dari seluruh Kades sangat diharapkan, demikian pula jika ada dukungan dari pihak ketiga dipersilahkan.” Jelas Amin seraya menambahkan

 

Sebagai ajang untuk melakukan pembinaan, MTQ yang digelar pun diharapkan dapat meningkatkan serta memotivasi seluruh Tempat Pengajian Qur’an (TPQ) untuk melahirkan qoriah – qoriah yang berprestasi.

 

“ Memang sudah menjadi agenda tahunan. Kegiatan ini tidak saja lomba dan tujuannya bukan semata-mata kejuaraan tetapi ajang ini merupakan ajang pembinaan. Apalagi disampaikan bapak Camat bahwa Kecamatan Dengilo hampir tidak ada kejuaraan pada MTQ tingkat Kabupaten. Mungkin kedepan dengan adanya kegiatan seperti ini bisa mendorong dan memotivasi seluruh TPQ-TPQ yang ada di tingkat Kecamatan dan Dengilo bisa tampil dengan baik.”Ungkapnya

 

Berdasarkan hasil pantauan Fakta News, Wabup Amin Haras memberikan bantun ala kadarnya kepada Panitia Pelaksana MTQ Kecamatan Dengilo yang diterima Ketua Panitia. (FN07)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600