Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

40 Jam Kursi Direktur PDAM Kosong, Masyarakat Desak Bupati Syarif Segera Tunjuk PLH

×

40 Jam Kursi Direktur PDAM Kosong, Masyarakat Desak Bupati Syarif Segera Tunjuk PLH

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com (Daerah) – Kabupaten Pohuwato, Dengan berakhirnya masa jabatan Direktur PDAM Tirta Maleo pada tanggal 24 Februari 2019 kemarin, mengundang reaksi dari salah satu tokoh masyarakat yang ada di Bumi Panua, pasalnya Bupati Syarif Mbuinga dinilai keliru bahkan tak tegas dalam mengambil sebuah kebijakan.

Kepada Fakta News, Salah satu Tokoh Masyarakat yang Namanya enggan untuk dipublikasikan mengatakan bahwa dalam mekanisme berakhirnya masa jabatan dalam sebuah instansi harus ada sebuah penjabat pelaksana yang akan mengisi kekosongan jabatan pada sebuah Perusahaan Daerah.

“Itu sangat salah, seharusnya Bupati Pohuwato sudah menerbitkan SK penjabat 1 hari sebelum berakhirnya masa jabatannya Pak Khairudin Usman, lantas apa yang ada dibenak Bupati saat ini, sementara sudah sekitar 40 jam lamanya kursi direktur kosong.? Yang ditakutkan, ketika masyarakat ingin melakukan complain atas kualitas air yang hingga dengan saat ini kabur, siapa yang akan bertanggung jawab.? Sementara kursi Direktur masih kosong.”Jelasnya

Ditambahkannya lagi, bahwa seharusnya Bupati Pohuwato Syarif Mbuinga haruslah segera menunjuk penjabat sementara agar segala macam sesuatu yang membutuhkan perhatian dapat segera diambilkan sebuah tindakan, agar dalam setiap persoalan dapat teratasi dengan baik.

“Seharusnya Bupati segera mengambil atau menunjuk siapa PLH dijabatan direktur tersebut, jangan hanya mendiamkan sebuah jabatan yang dalam kekosongan, kan bisa saja Bupati menunjuk Ketua denwas atau siapa saja yang berkompeten dalam persoalan yang ada di PDAM Tirta Maleo.”Tegasnya.

Namun sangat disayangkan, hingga berita ini diterbitkan, Bupati Kabupaten Pohuwato Syarif Mbuinga masih berada diluar daerah dan enggan untuk menjawab pesan via Whatsapp oleh Fakta News.(FN01)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600