Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Rayakan HUT ke 37, Rama Datau Berbagi Dengan Ribuan Warga Kota Gorontalo

×

Rayakan HUT ke 37, Rama Datau Berbagi Dengan Ribuan Warga Kota Gorontalo

Sebarkan artikel ini
Caption : Agenda HUT ke 37 Iskandarsyah Rama Datau
Faktanews.com (Daerah) – Kota Gorontalo,Iskandarsyah Rama Datau rayakan Hari jadinya dengan mengundang ribuan masyarakat kota Gorontalo. Pria Muda yang dikenal ramah dan dekat dengan semua kalangan ini melaksanakannya dengan tema yang berbeda, yakni berbagi  dengan sesama  sebagai wujud dari niatannya bersilaturahim dan berbakti untuk Gorontalo.
Pria yang lahir 22 Juli 37 Tahun silam ini mengatakan bahwa momen yang berharga itu dilaksanakan berbeda karena dirinya ingin berbakti ditanah kelahiran leluhurnya. “ hari ini saya sangat senang, karena tahun ini saya melaksanakan momen ini dilaksanakan berbeda. Jika tahun tahun sebelumnya saya merayakannya bersama teman – teman saya, maka tahun ini untuk pertama kali saya bersilaturahim dengan masyarakat kota yang juga sebagai wujud niatan saya untuk berbakti di Gorontalo.” Ungkap Rama.
Adhan Dambea dan Budi Doku saat bersama penerima santunan
Adhan Dambea dalam sambutannya menjelaskan bahwa dirinya belum terlalu lama mengenal Rama. Akan tetapi melihat kesungguhan dan kepekaan yang sudah menjadi tradisi keluarga Gobel untuk Gorontalo, maka Pria yang pernah menjabat sebagai Ketua HIPMI Jaya ini  diyakini dapat menjadi salah satu pilar yang bisa mempersatukan berbagai perbedaan baik pandangan, warna dan bahkan politik yang ada digorontalo, sebagaimana yang telah dilakukan oleh keluarga besarnya.”  Saya belum lama kenal adinda Rama, tetapi dengan melihat kepekaan dalam merayakan moment penting dalam hidupnya dengan berbagai bersama rakyat kota, maka saya yakin adinda Rama Datau akan terterima oleh berbagai kalangan khususnya Warga Kota Gorontalo.” Bilang Mantan Walikota Periode 2008 – 2013 ini.
Wakil Walikota dr. Charles Budi Doku pun mensuport kegiatan yang bertemakan “Saatnya Yang Muda Berbakti Untuk Gorontalo “ ini. Dalam sepatah katanya Budi Doku mengatakan dirinya mewakili Pemerintah Kota Gorontalo mengucapkan terima kasih atas perayaan HUT Rama Datau yang kali ini berbagai bersama warga Kota Gorontalo. “ Saya bersyukur dan tentunya berterima kasih atas perayaan yang melibatkan warga Kota Gorontalo. Hal ini sangat jarang terjadi dan mudah mudahan menjadi berkah tersendiri bagi Rama Datau. Selamat Ulang Tahun yang ke 37 untuk Rama.” Ucap Budi.
Dr. H. Rachmat Gobel saat memberikan sambutannya
Sementara itu, Rachmat Gobel yang turut hadir dalam perayaan tersebut menjelaskan bahwa Sejarah Keluarga Gobel ada di Gorontalo. Olehnya, dirinya mendukung penuh keinginan Rama Datau yang juga Ponakannya untuk berbakti terhadap Tanah Leluhurnya. “ Rama Adalah Ponakan yang sedari kecil telah menunjukan geliatnya untuk menjadi sosok pemimpin. Nah terlepas dari moment Ulang Tahunnya ini, saya tentunya mendukung kegiatan seperti ini. Karena jika sebelumnya dia merayakan HUTnya bersama kawan karibnya, maka saya bangga jika kali ini dia merayakan bersama Masyarakat Kota Gorontalo.” Tutup Rachmat.

Kegiatan yang turut dihadiri oleh tokoh Gorontalo baik lokal maupun tokoh Nasional seperti  Dr. H. Rachmat Gobel, Hj. Carolina Kaluku, Wakil Walikota Gorontalo dr. Charles Budi Doku, Mantan Walikota H. Adhan Dambea, Ridwan Monoarfa dan keluarga besar Gobel. (FN 02)

   

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600