Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Soal RDP Pertambangan Pohuwato : Nyayian Surga Telinga Di DPRD Provinsi Gorontalo

×

Soal RDP Pertambangan Pohuwato : Nyayian Surga Telinga Di DPRD Provinsi Gorontalo

Sebarkan artikel ini

Faktanews.comGorontalo. Rapat Dengar Pendapat (RDP) yang berlangsung di DPRD Provinsi Gorontalo, diskusi mengenai sektor pertambangan di Kabupaten Pohuwato menjadi sorotan utama. 

Pasalnya, Agenda yang diinisiasi oleh DPRD Provinsi itu tidak dihadiri oleh pemerintah Kab. Pohuwato serta pihak perusahaan yang tidak lain adalah PT. PETS dan PT GSM.

Salah Seorang Pemuda Pohuwato, Basit Tuda, menyebut ketidakhadiran tersebut menimbulkan tanda tanya besar dikalangan masyakat.

“Ketidakhadiran Pemerintah Kabupaten dan pihak perusahaan adalah bentuk pelecehan terhadap Lembaga DPRD Provinsi. Atau jangan-jangan mereka sudah janjian dan main mata?” ungkapnya

Ia Menilai Bahwa RDP tersebut adalah upaya yang sia-sia dan tidak menghasilkan solusi yang konkret.

“Agenda yang diinisiasi oleh DPRD Provinsi tersebut hanya sekedar Nyanyian Syurga Telinga untuk Masyarakat. Buktinya, RDP tersebut tidak menghasilkan kesepakatan yang mengarah pada solusi konstruktif” jelasnya

Ia menyebut selama ini pihak DPRD Provinsi Gorontalo tidak pernah serius dalam menangani polemik yang terjadi di Pohuwato.

“Memang DPRD Provinsi Gorontalo tidak pernah serius. Masalah ini bukan masalah baru, tetapi penangananya seolah berjalan ditempat. RDP kali ini hanya pencitraan saja agar DPRD terlihat responsif” 

Maka dari itu, Ia Meminta Pihak DPRD untuk membuat Panitia Khusus (Pansus) agar masalah ini tidak berlarut-larut.

“Kalau memang DPRD Provinsi benar-benar serius untuk menangani masalah ini, Coba langsung buat Pansus saja, Itu kan lebih kuat dan Punya Kekuatan Hukum. Undang Semua perusahaan yang bermasalah termasuk PT. LIL dan PT. IGL, itupun kalo Ketua DPRD berani” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600