Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Ini Harapan Marten Taha Usai Lantik 5 Pejabat Tinggi Pratama

×

Ini Harapan Marten Taha Usai Lantik 5 Pejabat Tinggi Pratama

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com –  Kota Gorontalo, Wali Kota Gorontalo, Marten Taha resmi melantik 5 pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kota Gorontalo, Kamis (12/10/2023).

Kelima pejabat itu adalah Sri Yanti Ano yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Kota Timur dilantik sebagai Kepala Dinas Kelautan, Perikanan dan Pertanian. Selanjutnya Irwansyah Taha yang Sebelumnya menjabat sebagai camat Kota Tengah, kini menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Dinsos-PM).

Disamping itu, Abdulhafidz yang sebelumnya menjabat Kabag Pembangunan dilantik sebagai staf ahli wali kota bidang ekonomi dan pembangunan.

Kemudian Siti Dahlia Syarief yang dilantik sebagai Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan. Wanita yang akrab disapa Lia Syarief ini, sebelumnya menjabat Kabag Hukum Setda Kota Gorontalo. Dan yang terakhir adalah Zamronie Agus dipromosikan sebagai Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora).

Wali Kota Gorontalo, Marten Taha mengungkapkan bahwa seleksi terbuka yang dilaksanakan merupakan mekanisme yang harus ditempuh untuk menghasilkan pejabat pimpinan tinggi pratama yang berkualitas dan memiliki kompetensi.

Dirinya menyampaikan agar seluruh aparatur sipil negara di lingkup Pemerintah Kota Gorontalo untuk terus mencermati dinamika pada masyarakat menjelang pemilu 2024 dan tetap menjaga netralitasnya.

“Harapan saya dengan dilantiknya 5 pejabat ini, mereka langsung gerak cepat, laksanakan tugas, konsolidasi kedalam dan lakukan pengenalan tugas baru ini. Ini adalah masa-masa kritis, memperbaiki apa yang belum sempurna yang ditinggalkan oleh yang lama dan menyelesaikan apa yang belum selesai. Agar seluruh program yang telah ditetapkan bisa selesai pada akhir tahun,” Ujar Marten Taha.

Martan Taha menegaskan tidak ada waktu untuk berleha-leha dan memerintahkan seluruh jajarannya untuk langsung bergerak menyelesaikan tugas yang ada. Sekaligus mempersiapkan rencana kerja tahun berikutnya.

Ia juga mengungkapkan, pelantikan pejabat pimpinan tinggi pratama akan kembali dilaksanakan oleh pihaknya di November. Sebab, pada bulan itu, ada satu pejabat yang akan memasuki purna tugas atau pensiun. (Adv)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600