Faktanews.com, Pohuwato – Jalan penghubung antar desa di Kecamatan Taluditi jadi aspirasi warga pada agenda reses anggota DPRD Kabupaten Pohuwato, pada Rabu (6/12/2023).
Hal disampaikan langsung oleh warga kepada Abdulah Kadir Diko, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pohuwato dari Fraksi PKB.
Diko mengungkapkan bahwa salah satu aspirasi masyarakat adalah jalan penghubung antar desa di wilayah kecamatan Taluditi.
” Ada beberapa yang jadi aspirasi warga, termasuk pembangunan bendungan di Taluditi,” Ujarnya.