Faktanews.com, Kota Gorontalo – Sekretaris Daerah Kota Gorontalo, Ismail Majid menghadiri pertemuan koordinasi sosialisasi program kerja pokjanal posyandu kota gorontalo
yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kota Gorontalo, di Grand Q Hotel. Rabu (26/7/2023).
Sekretaris Kota Gorontalo Ismail Madjid mengungkapkan pentingnya pembentukan Pokjanal ini yang telah dimulai dengan sosialisasi yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kota Gorontalo terutama meningkatkan fungsi posyandu dalam upaya promotif dan preventif.
“Fungsi posyandu ini juga juga terkait dengan peran untuk edukasi artinya meningkatkan kesadaran pendidikan bagi masyarakat secara keseluruhan baik untuk kesehatan maupun di sektor-sektor yang termasuk untuk peningkatan pengetahuan dalam bagaimana membangun ekonomi masyarakat,” ungkap Ismail.
Ismail menilai, dengan melihat fungsi Pokjanal termasuk posyandu ini bisa berkontribusi berkolaborasi sehingga Pokjanal ini bisa berjalan dengan baik.
“Posyandu ini tidak saja dimanfaatkan oleh Dinas Kesehatan tapi juga oleh OPD lain termasuk untuk pendidikan begitu juga untuk OPD yang terkait dengan peningkatan pendapatan masyarakat yang memanfaatkan, tentunya kuncinya adalah bagaimana kita membangun kolaborasi di pemanfaatan posyandu ini,” pungkas Ismal. (Adv)