Faktanews.com, Boalemo – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo, Sutriyani Lumula, meminta kepada seluruh Puskesmas di Kabupaten Boalemo memaksimalkan pelayanan kesehatan.
Sutri mengatakan, Puskesmas dan Posyandu yang merupakan tingkat pertama dalam pelayanan kesehatan harus mampu menjadi garda terdepan untuk mengajak masyarakat hidup sehat.
Apalagi kata Sutri, saat ini Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah meluncurkan program 6 pilar transformasi layanan kesehatan yang wajib didukung oleh Puskesmas sebagai fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama.
” Salah satu dari 6 pilar transformasi layanan kesehatan adalah layanan primer. Tranformasi ini dilakukan buntu memperkuat layanan kesehatan primer agar dapat memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas dengan mengutamakan upaya promotit dan preventif. Olehnya seluruh Puskesmas harus mendukung ini, terutama layanan primer,” Tuturnya.
Selain itu kata Sutri, Puskesmas juga harus menjamin pemerataan, ketersediaan, dan jumlah SDM kesehatan dan mampu melakukan pelayanan primer terintegrasi dan melakukan upaya preventif.
” Ini adalah upaya untuk mendukung dan mempercepat realisasi program Kementerian Kesehatan. Pencegahan dan peningkatan kapasitas merupakan faktor pendukung untuk mewujudkan taraf hidup sehat masyarakat,” Tukasnya.
Penulis: Fadli