Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Jadikan Daerah Bebas Penyakit Kulit Kronis, Dinkes Boalemo Dapat Penghargaan dari Kemenkes

×

Jadikan Daerah Bebas Penyakit Kulit Kronis, Dinkes Boalemo Dapat Penghargaan dari Kemenkes

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Boalemo – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Boalemo berhasil menjadikan kabupaten Boalemo sebagai daerah yang bebas dari penyakit kulit kronis atau yang di kenal dengan bahasa media Frambusia.

Hal itu dibuktikan dengan penghargaan yang diberikan langsung oleh Kementrian Kesehatan pada acara peringatan Hari Neglected Tropical Diseases (NTDs) sedunia, pada Selasa (21/2/2023) di Gedung TMII Jakarta.

Sertifikat tersebut di berikan langsung oleh Menteri Kesehatan, Budi Gunandi Sadikin, ke 103 Kabupaten/Kota di Indonesia.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo, Sutriyani Lumula mengungkapkan bahwa penghargaan tersebut diterima   karena penyakit Frambusia di kabupaten Boalemo tidak ditemukan lagi atau nol kasus sejak tahun 2007 lalu.

Selain itu juga kata Sutri, berkat assesment tim sertifikasi akhirnya Boalemo bisa menjadi daerah bebas Frambusia pada tahun 2023 ini.

” Ini juga berkat kerja sama tim Dinas Kesehatan Boalemo, yang akhirnya Boalemo bisa bebas Frambusia,” Tukasnya.

Penulis: Fadli
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600