Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Parlemen

Nasir Giasi Minta Pemda Pohuwato Maksimalkan Perekrutan PPPK

×

Nasir Giasi Minta Pemda Pohuwato Maksimalkan Perekrutan PPPK

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Parlemen – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pohuwato, Nasir Giasi mengatakan bahwa saat ini pemerintah pusat telah memberikan kuota penerimaan PPPK sebanyak 617 orang untuk Kabupaten Pohuwato.

Nasir meminta pemerintah Pohuwato, untuk memaksimalkan perekrutan 617 orang ini agar  isa menjadi pegawai PPPK di lingkungan pemerintah Pohuwato.

” Kami DPRD berharap agar 617 orang ini bisa diserap menjadi pegawai dengan status PPPK karena anggarannya sudah tersedia dan penilaiannya kan sudah diserahkan ke daerah, apalagi yang guru,”

Nasir mengungkapkan, bahwa saat ini guru honorer di Pohuwato masih tersisa 285 orang. Dirinya mendorong pemerintah Pohuwato agar bisa memperjuangkan 285 guru honorer ini bisa masuk sebagai pegawai PPPK.

” Jangan sampai para guru honorer itu terhambat masuk PPPK hanya karena persoalan teknis,” Tukasnya.

“ Dinas Pendidikan harus hadir memediasi, menerbitkan SK mereka dan memediasi persoalan yang mungkin ada ketidak senangan Kepala Sekolah kepada guru honorer sehingga ini tidak jadi penghambat,” Ketusnya. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600