Faktanews.com, Kota Gorontalo – Walikota Gorontalo Marten Taha memberikan materi pada latihan kader ll tingkat Nasional HMI Cabang Gorontalo Tahun 2022.
Pada kesempatan tersebut, Marten mengatakan potensi dari pada kader-kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Sangat besar sekali.
Akan tetapi yang menjadi pertanyaan kata Marten, apakah Potensi tersebut dapat berdayakan? untuk mengembangkan kehidupan berbangsa dan bernegara.
” Semua tergantung dari pada HMI itu sendiri,” Kata Marten, saat memberikan materi tersebut. Jum’at, 18/11/22 di Gedung musdalifa lantai dua.
Lebih lanjut, Walikota dua periode tersebut juga mengajak para kader-kader HMI Cabang Gorontalo untuk mengikuti para tokoh-tokoh HMI yang sudah berkecimpung di dunia bisnis dan politik.
” Sebut saja Pak Jusuf Kalla, yang merupakan mantan Wakil Presiden, dan juga Mas Anies Baswedan juga kader HMI kini kian sukses di dunia bisnis dan politik,” Terang Marten.
” Indonesia ini tidak akan terlepas dari kontribusi anak-anak Himpunan Mahasiswa Islam, ” Kata Marten kembali menambahkan.
Olehnya, salah satu pengkaderan HMI, menjadi penting dan strategis serta juga memegang kedudukan sangat tinggi di dalam kehidupan berorganisasi.
” organisasi HMI, adalah organisasi kader, kita sudah mendeklarasikan diri sebagai kader, tentunya keabadian kita terhadap organisasi HMI harus begitu besar dan saya yakin kader-kader HMI inilah yang akan menjadi pemimpin masa depan,” Tutur Marten.
Marten pun mengajak agar kader HMI terinspirasi salah satu tokoh HMI, yang sudah menjadi menteri investasi atau kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia.
” Beliau adalah orang yang betul-betul dari bawah, karena kegigihannya yang ingin belajar di HMI, kemudian dirinya tumbuh besar menjadi seorang pengusaha dan sekarang diangkat oleh Presiden Joko Widodo menjadi seorang menteri,” pungkasnya.
Penulis: Fai