Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Headline

Kapolres Boalemo Turun Langsung Pantau Arus Mudik Usai Lebaran Idul Fitri

×

Kapolres Boalemo Turun Langsung Pantau Arus Mudik Usai Lebaran Idul Fitri

Sebarkan artikel ini

Faktanews.com, Boalemo – Kapolres Boalemo, AKBP Dadang Wijaya, turun langsung melakukan pemantauan Pos Pengamanan Tilamuta, pada Sabtu (7/5/2022).

Kapolres Dadang menyampaikan bahwa dirinya memastikan kesiapan personel yang bertugas di lapangan menghadapi arus mudik usai lebaran Idul Fitri 1443 Hijriyah/2022.

” Jadi kami melakukan pemantauan untuk memastikan personel kami di lapangan menghadapi arus mudik nanti,” Ujarnya.

Lebih lanjut, Kapolres Dadang mengatakan bahwa untuk kenyamanan pemudik dalam berlalulintas nanti, pihak Polres Boalemo melibatkan ratusan personel Kepolisian dalam mengatur kelancaran arus mudik.

” Kami juga telah menurunkan ratusan personel pengaman demi kelancaran arus mudik, sehingga tidak terjadi kemacetan ataupun kecelakaan berlalulintas,” Tuturnya.

” Apalagi kita akan menghadapi pelaksanaan ketupat yang sudah menjadi tradisi warga Gorontalo setalah 7 hari lebaran Idul Fitri, olehnya kami menghimbau kepada masyarakat Gorontalo untuk tetap berhati-hati dalam berkendara dan tetap mematuhi protokol kesehatan,” Tukasnya. (***)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Akses berita Faktanews.com dengan cepat di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vae1Mtp5q08VoGyN1a2S. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya. Example 300x300
Example 120x600