Faktanews.com, Parlemen – Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi sampaikan bahwa pengelolaan pasar senggol menghadapi hari raya Idul Fitri tahun 2022, bisa dikelola penuh oleh Pemerintah Kabupaten Pohuwato.
” Saya berharap, kita kan punya dinas yang menaungi pasar dalam hal ini Disperindagkop, maka yang mengatur itu adalah murni Pemerintah Daerah,” ungkap Nasir, Selasa (12/4/2022).
Nasir mengatakan, DPRD akan mendukung penuh pelaksanaan pasar senggol yang akan digelar dalam waktu dekat ini.
” Kami mendukung pasar senggol karena itu adalah pasar rakyat, tapi kami berharap punglinya yang dihilangkan, kami melihat selama dibelakang itu pasar senggol punglinya besar,” Ujarnya.
” Dinas Perindagkop jangan mudah menyerah, yang mana pasar senggol itu diserahkan kepada pihak ketiga. Salah satu tugas Dinas Perindagkop mengatur pasar, dan pasar senggol bagian dari pasar rakyat,” Tukasnya. (***)